PSSI mengungkap sinyal positif untuk kelanjutan kompetisi Liga 1 mendatang bahwa PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) kemungkinan dapat kembali mendukung kompetisi musim depan.
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengakui PSSI beserta PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator Liga 1, Liga 2 dan Liga 1 U-20 akan bertemu Direktur Utama (Dirut) BRI Sunarso pada Kamis (31/3) malam.
“Mudah-mudahan BRI akan tetap memberikan support kepada PT LIB,” kata Yunus Nusi di usai pertandingan Fun Football antara manajemen BRI, tim PSSI, dan media di Stadion Gelora Samudra, Kuta, Bali, Kamis (31/3).
“Tadi kami sudah ngobrol dengan pak Dirut. Insya Allah keputusannya akan secepat mungkin dari BRI dan akan dibicarakan pada malam hari ini antara Ketua Umum, Dirut BRI dan Dirut PT Liga Indonesia,” jelas Sekjen PSSI.
Respons positif juga disampaikan Direkrut Utama BRI Sunarso yang menilai gelaran kompetisi sepak bola memiliki nilai ekonomi yang tinggi, sesuai penelitian timnya, sehingga mereka siap memberikan dukungan.
“Alhamdulilah kita syukuri selama satu musim kompetisi tanpa penonton ini bisa berjalan sehat dan baik. Hasil yang cukup baik saya sampaikan ke teman-teman semua, BRI tidak sekadar men-support olahraga itu sendiri,” ujar Sunarso.
“Terus terang saja, kami sudah berhitung secara ekonomi dalam kompetisi sepak bola itu nilainya juga tinggi dan tugas kita semua menggerakkan roda ekonomi dari segala bidang, termasuk juga olahraga, khususnya sepak bola,” tutur Sunarso.
Ia menambahkan Satu kompetisi ini nilai ekonominya sudah kami kaji. Satu kompetisi itu kira-kira menggerakkan perekonomian senilai Rp 3 triliun.
“Itu yang ada kajian ilmiahnya dan itu yang kami lakukan untuk mendukung pergerakan ekonomi,” jelas Sunarso. [WUR/RM.ID]
Discussion about this post