Banten Pos
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home PERISTIWA

Warga Malingping MCK Pakai Air Selokan

Diebaj Ghuroofie by Diebaj Ghuroofie
November 10, 2023
in PERISTIWA
0
Warga Malingping MCK Pakai Air Selokan

Dampak kemarau masih terasa, tampak warga Warung Kalapa terlihat tengah memanfaatkan air yang mengalir di selokan pinggir jalan untuk kebutuhan mandi cuci dan kakus. Rabu (8/11).

BAKSEL, BANPOS – Sisa dampak kemarau panjang masih menyisakan cerita pilu. Mulai dari lahan pertanian warga banyak yang mati fungsi karena gagal panen dan gagal tanam.

Tak sedikit warga kesulitan mendapatkan air bersih untuk mandi, cuci dan kakus (MCK), karena sumur yang biasa warga pakai kering kerontang.

Baca Juga

Kumpulkan Ratusan Industri dan Ormas, Kapolres Cilegon Tegaskan Tak Ada Ampun Untuk Premanisme 

Hendry-Zulmansyah Sepakat Akhiri Konflik PWI dengan Kongres Persatuan

Padahal, di beberapa tempat kendati belum merata, hujan sudah mulai turun. Namun, hal itu belum menggenapkan kebutuhan air bersih.

Seperti dialami beberapa warga di Kecamatan Malingping, Lebak selatan (Baksel).

Mereka terpaksa memanfaatkan genangan air keruh di pinggir jalan raya untuk memenuhi kebutuhan MCK sehari-hari, meski terlihat tidak layak dikonsumsi.

E-Paper Terbaru

E-Paper BANPOS Terbaru

Salah seorang warga Kampung Warung Kalapa, Desa Kadujajar, Meri, saat dijumpai mengaku sering memanfaatkan air selokan di pinggir jalan raya depan rumahnya itu.

Hal itu dilakukannya karena susah mendapatkan air bersih.

“Iya pak, Kami mah suka ngambil air di sini setiap hari, bahkan kadang gak kebagian juga karena rebutan, lantaran di sini sumur warga gak ada airnya,” kata gadis yang masih pelajar SMA itu, Kamis (9/11).

Meri dan warga lain pun tidak mengetahui sumber air yang mengalir di selokan pinggir jalan yang selalu jadi tumpuan kebutuhan warga tersebut.

“Air yang keluar dari bawah jalan ini kami tidak tahu dari mana asalnya. Karena kebutuhan, kami rela untuk rebutan air ini meskipun airnya keruh. Ya, untuk keperluan sehari-hari termasuk memasak. Kami berharap pemerintah bisa mencari solusi buat masyarakat yang terkena dampak kekeringan seperti kami ini,” ungkapnya.

Pantauan di lapangan, lokasi air selokan yang kerap dimanfaatkan warga itu terletak di pinggir jalan raya Cijaku-Malingping, tepatnya di Kampung Warung Kalapa, Desa Kadujajar, Kecamatan Malingping. 

Sementara, informasi menyebut, air tersebut diduga berasal dari pipa PDAM yang pasokan airnya dari Curug Rame Desa Kadujajar yang kemungkinan bocor dan sudah lama belum sempat diperbaiki.

“Saat kemarau ini air itu selalu mengalir deras. Tapi itu sepertinya air dari pipa PDAM yang bocor di bawah selokan, itu sudah lama tak diperbaiki. Tapi itu berkah juga bagi warga sini saat kemarau ini,” ujar Dinar, warga Kadujajar.

Page 1 of 2
12Next
Tags: KekeringanMalingpingMCK
ShareTweetSend

Berita Terkait

Imbas Kekeringan, Warga Cihara Serbu Muara Sungai untuk MCK
PERISTIWA

Imbas Kekeringan, Warga Cihara Serbu Muara Sungai untuk MCK

Oktober 30, 2023
Kemarau Panjang, Helldy Imbau Masjid-masjid Gelar Salat Istisqa
PEMERINTAHAN

Kemarau Panjang, Helldy Imbau Masjid-masjid Gelar Salat Istisqa

Oktober 11, 2023
Kekeringan Meluas, Bikin Warga Serang Jarang Mandi
GAYA HIDUP

Kekeringan Meluas, Bikin Warga Serang Jarang Mandi

Oktober 4, 2023
Pemerintah Belum Maksimal Dalam Penanganan Kekeringan
HEADLINE

Pemerintah Belum Maksimal Dalam Penanganan Kekeringan

Agustus 25, 2023
Kekeringan, Petani ‘Liburan’ Panen
HEADLINE

Kekeringan, Petani ‘Liburan’ Panen

Agustus 25, 2023
Tiga Kios Ludes Terbakar
PERISTIWA

Tiga Kios Ludes Terbakar

Agustus 23, 2023
Next Post
Kepsek SMKN 1 Cilegon Terlibat Kecelakaan, Tabrak Pembatas Jalan di Tol Tangerang-Merak

Kepsek SMKN 1 Cilegon Terlibat Kecelakaan, Tabrak Pembatas Jalan di Tol Tangerang-Merak

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • Deden Dipercaya Jabat Plh Sekda, Gantikan Nana Supiana

    Deden Dipercaya Jabat Plh Sekda, Gantikan Nana Supiana

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Beracun, Menteri LHK Tutup Paksa Gudang Limbah Oli Noor Annisa di Pasar Kemis

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ini Peran Masing-masing Tersangka dalam Pemerasan Proyek Rp5 Triliun di Cilegon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Andra-Dim Ditantang Usut Kekayaan 5 Kadis di Pemprov Banten

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rungkad BJB Gegara Bank Banten

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Banten Pos

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

Navigasi

  • Redaksi
  • PEDOMAN PEMBERITAAN MEDIA SIBER
  • BANTEN POS HARI INI

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

×