TANGERANG, BANPOS – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid minta Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan untuk meningkatkan koordinasi dan komunikasi. Hal ini sebagai upaya mewaspadai gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).
Sekda menekankan, bahwa berbagai fenomena sosial dan alam yang sering terjadi di lingkungan sekitar, pada akhirnya meniscayakan aparatur pemerintah, masyarakat dan juga berbagai pihak non-pemerintah untuk bisa berpartisipasi dalam bentuk kerelawanan.
Hal tersebut kata Sekda sebagai salah satu bentuk upaya penanggulangan bencana alam, maupun antisipasi dari perilaku-perilaku penyimpangan sosial yang dapat merugikan masyarakat Kabupaten Tangerang.
“Terus tingkatkan komunikasi dan koordinasi antara masyarakat dan pemerintah, sehingga masalah sosial yang ada dapat teratasi sehingga tercipta iklim yang kondusif,” kata sekda kepada 15 FKDM kecamatan saat membuka kegiatan pembekalan FKDM Kecamatan yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Kelapa Dua, Senin (23/5).
Sekda juga mengatakan, bahwa pembekalan kepada FKDM merupakan wujud peran serta Pemerintah Daerah dan masyarakat, karena pentingnya kewaspadaan dini di wilayah Kabupaten Tangerang yang terus berkembang dengan pesat pertumbuhannya.
“FKDM menjadi penting, karena merupakan salah satu bentuk upaya mewujudkan kondisi dan situasi lingkungan yang aman dan nyaman, yang sudah seharusnya menjadi tanggung jawab kita bersama,” ungkap Sekda yang akrab disapa Bang Rudi ini.
Sementara itu, Ketua FKDM Kabupaten Tangerang, Tisna Hambali Rudani menambahkan, bahwa forum ini dibentuk di setiap kecamatan dan saat ini sudah 15 kecamatan terbentuk. Nantinya, mereka akan memonitor segala potensi gangguan Kamtibmas dan permasalahan sosial di setiap kecamatannya masing-masing.
“FKDM sudah terbentuk di 15 kecamatan. Mereka menjadi pionir dalam memonitor permasalahan sosial di lingkungannya, dan melaporkan kepada Pemerintah Daerah bersama unsur Muspika, karena mencegah lebih baik dari pada mengobati,” pungkasnya. (ADITYA/BNN)
Discussion about this post