Banten Pos
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home PERISTIWA

BPBD Kabupaten Serang Imbau Warga Tetap Waspada

Penulis Diebaj Ghuroofie
Januari 14, 2022
in HEADLINE
BPBD Kabupaten Serang Imbau Warga Tetap Waspada

SERANG, BANPOS – BPBD Kabupaten Serang mengimbau agar tetap waspada terkait dengan gempa susulan. Selain itu, masyarakat juga diimbau agar selalu memantau informasi kondisi cuaca dan peringatan dini yang dikeluarkan oleh BMKG.

Ketua harian Crisis Centre pada BPBD Kabupaten Serang, Jhonny Iskandar, mengungkapkan bahwa sejauh ini tercatat 7 kali gempa susulan yang dirasakan oleh masyarakat. Meskipun besaran magnitudo dibawah gempa pertamakali yaitu 6,7 magnitudo.

Baca Juga

PKS copot Budi Prajogo dari DPRD Banten terkait titip siswa

Rezim Baru Pemprov Banten Akhirnya Komplet, Deden Dikabarkan Resmi Jadi Sekda Definitif

“Jangan terbawa isu yang beredar. Pantau terus perkembangan kejadian, karena memang sampai saat ini masih terjadi aktivitas kegempaan,” ujarnya, Jumat (14/1).

Ia juga mengakak masyarakat agar tidak panik, serta memverifikasi berita-berita yang beredar apabila menerima informasi-informasi terkait dengan kejadian gempa dan aktivitas gunung anak Krakatau.

“Segera melakukan konfirmasi ke lembaga atau pihak yang berkaitan dengan kebencanaan, dalam hal ini baik ke BPBD maupun lembaga-lembaga diatasnya, melalui relawan,” tuturnya.

E-Paper Terbaru

E-Paper BANPOS Terbaru

Menanggapi informasi masyarakat perbatasan Anyer-Mancak yang memilih untuk mengungsi, ia menegaskan bahwa Tim yang ada di Kecamatan Anyer, tidak menginformasikan bahwa ada masyarakat yang mengungsi. Sejauh ini, hanya ada laporan sejumlah rumah terdampak gempa di Kecamatan Anyer dan Tunjung Teja.

“Saat ini kami mencoba untuk menyisir dampak dari gempa tadi. Saat ini baru terlaporkan di dua Kecamatan saja,” ungkapnya.

Jhonny mengatakan, pihaknya mencoba untuk memutus isu terkait dengan tidak benar terkait dengan tsunami pasca gempa. Salah satunya dengan cepat menyebar informasi dari BMKG.

“Bahwa gempa yang terjadi hingga sekitar pukul 20:00 WIB, hingga 7 kali, BMKG belum mengeluarkan peringatan dini yang dikeluarkan oleh BMKG terkait dengan dampak gempa,” terangnya.

Menurutnya, memang hal biasa dengan kejadian gempa, dihubungkan dengan isu seperti akhir tahun 2021, yaitu akan terjadi tsunami. Hal itu diperparah dengan penyebaran video dan foto tanpa klarifikasi dan kroscek.

“Banyak foto dan video yang tersebar tanpa ada keterangan rinci. Sehingga masyarakat terbawa isu yang belum tentu kebenarannya,” kwta Jhonny.

Komentar ×
Page 1 of 2
12Next
Tags: BPBD Kabupaten Serang Imbau Warga Tetap WaspadaGempa 6.7 MagnitudoKabupaten Serang
ShareTweetSend

Berita Terkait

Kopdes Merah Putih di Serang Punya Segudang Potensi Usaha, Ini Daftar Bisnis yang Bisa Langsung Dijalankan
EKONOMI

Kopdes Merah Putih di Serang Punya Segudang Potensi Usaha, Ini Daftar Bisnis yang Bisa Langsung Dijalankan

Juli 1, 2025
Besok, Ratusan Koperasi Desa Merah Putih di Serang Bakal Diresmikan, Bisa Langsung Beroperasi?
EKONOMI

Besok, Ratusan Koperasi Desa Merah Putih di Serang Bakal Diresmikan, Bisa Langsung Beroperasi?

Juli 1, 2025
Tangis Haru Pecah Pasca Pembacaan Vonis Tiga Warga Cibetus
HUKRIM

Tangis Haru Pecah Pasca Pembacaan Vonis Tiga Warga Cibetus

Juli 1, 2025
Dengan Tangis Pilu, Warga Cibetus Minta Bupati Serang Segera Bantu Bebaskan Keluarga Mereka yang Ditahan Polisi
PERISTIWA

Dengan Tangis Pilu, Warga Cibetus Minta Bupati Serang Segera Bantu Bebaskan Keluarga Mereka yang Ditahan Polisi

Juni 26, 2025
Kepung Puspemkab, Warga Desak Bupati Serang Turun Tangan Atasi Polemik Warga Cibetus
PERISTIWA

Kepung Puspemkab, Warga Desak Bupati Serang Turun Tangan Atasi Polemik Warga Cibetus

Juni 26, 2025
Bendahara Desa Sukamaju-Kabupaten Serang Gunakan Dana Desa Untuk Judol, Negara Rugi Ratusan Juta
HUKRIM

Bendahara Desa Sukamaju-Kabupaten Serang Gunakan Dana Desa Untuk Judol, Negara Rugi Ratusan Juta

Juni 24, 2025
Next Post
Peningkatan Permintaan Listrik Pascapandemi Harus Diantisipasi

Pascagempa, PLN Pastikan JAringan Listrik Jawa-Bali Aman

Discussion about this post

  • Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ratusan Warga Pancur Bakal Geruduk SMPN 12 Kota Serang, Ada Apa?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rezim Baru Pemprov Banten Akhirnya Komplet, Deden Dikabarkan Resmi Jadi Sekda Definitif

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kenaikan Kelas SDN 1 Calungbungur-Lebak Diisi Tarian Erotis, Ini Kata Kepsek

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gabriel Martinelli Ogah Gabung Ronaldo di Arab Saudi, Arsenal Punya Rencana Lain

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Banten Pos

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

Navigasi

  • Redaksi
  • PEDOMAN PEMBERITAAN MEDIA SIBER
  • BANTEN POS HARI INI

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

×
Jangan ketinggalan informasi! E-Paper lebih lengkap loh!
Akses gratis e-Paper BANPOS, klik di gambarnya ya!
Memuat...
Nggak Dulu