SERANG, BANPOS – Persatuan senam Indonesia (PERSANI) Kota serang, melaksanakan kegiatan ajang pembinaan kepada calon atlet senamnya. Kegiatan itu, tidak hanya pembinaan saja, melainkan sebagai ajang silahturrahmi dari pengurus PERSANI kepada para calon atlit dan orang tua calon atlet. Pertemuan tersebut dilaksakan di Sekretariat KONI Kota Serang.(2/10)
Selain ajang tersebut, Cabang Olahrahga (Cabor) PERSANI juga sedang melihat-lihat para bakal calon atlet senam khususnya di usia dini (umur 6 tahun – 18 tahun). Maka, secara tidak langsung Cabor Persani sendiri sedang menarik potensi-potensi para calon atletnya dari kecil.
Setelah membina dan mempersiapkan bakal calon atlet senam, Persani Kota Serang juga akan berkoordinas dengan KONI Kota Serang dan DISPARPORA, agar keperluan-keperluan mereka dapat terpenuhi.
“Saat kita berkoordinasi dengan DISPORA, Cabang olahraga senam ini sangatlah ingin dimajukan di Kota Serang oleh Dispora, maka dari itu ini peluang untuk anak-anak agar memupuk prestari sejak dini,” ucap Sekretaris Umum Persani Kota Serang, Hermawanto.
Dari KONI Kota Serang mengungkapkan bahwa, harapan PERSANI ini bisa memasyarakat di Kota Serang, setelah itu baru akan diraihnya prestasi.
Cabor senam ini sangat optimis, pasalnya kota serang sangatlah berpotensi pada bidang olahraga salah satu yaitu senam.
Oleh karnanya PERSANI Kota Serang akan membuka peluang untuk para calon atlet-atlet muda yang mempunyai minta dan bakat di cabang olahraga senam.
Ketua umum KONI Kota Serang, Deni Arisandi, memaparkan bahwa PERSANI hari ini akan bangkit kembali dan konsisten, maka dari itu kegiatan ini dilaksanakan untuk pencarian atlet senam muda dan juga memperkukuh cabor senam lewat persani yang dinaungi oleh KONI Kota Serang.
“Saya meminta kepada persani untuk menjawab tantangan masyarakat kota serang yang hari ini cabor senam di kota serang belum nampak, maka dari itu di tahun 2019 ini kita memperkuat cabor senam di kota serang.”pungkas Ketua KONI Deni Arisandi. (RUL/MG-05)
Discussion about this post