Pembangunan ruas jalan Cipanas – Warung Banten turut meningkatkan akses destinasi wisata lain di Kecamatan Cibeber, Lebak. Yaitu Wisata Masyarakat Adat Citorek, Wisata Kebun Teh Cikuya, Wisata Air Terjun Ciporolak, Wisata Alam Pohon Damar di kawasan TNGHS (Taman Nasional Gunung Halimun Salak).
Ruas jalan ini memudahkan akses warga Lebak selatan jika ingin ke Rangkasbitung ibukota Kabupaten Lebak. Juga ke wilayah lainnya seperti ke Serang, Tangerang, dan Jakarta.
Pembangungan ruas jalan Cipanas – Warung Banten sepanjang 8,35 km dengan lebar 6 meter. Menggunakan konstruksi beton K-300 yang berarti memiliki ketahanan sebesar 300kg/cm2.
“Semoga pembangunan ruas jalan Cipanas – Warung Banten dapat menciptakan peradaban baru bagi masyarakat Kabupaten Lebak pada pengembangan kawasan wisata alam yang mempesona dan menarik banyak mata masyarakat luar Banten,” harap Gubernur WH. (ADV)
Discussion about this post