Banten Pos
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home HEADLINE

Potensi Laut Belum Dikelola Optimal

Penulis Panji Romadhon
Oktober 27, 2021
in HEADLINE, PERISTIWA
Potensi Laut Belum Dikelola Optimal

SERANG, BANPOS – Kekayaan bahari di Provinsi Banten hingga saat ini masih menjadi primadona untuk menunjang perekonomian masyarakat. Apalagi, potensi yang ada pun sangat baik. Kendari demikian, pengelolaan kekayaan bahari tersebut diakui masih lemah.

Hal tersebut diungkapkan dalam perayaan HUT Kementerian Kelautan dan Perikanan ke-22 yang diselenggarakan di PPN Karangantu, Selasa (26/10). Hadir dalam kegiatan tersebut, Walikota Serang dan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Banten.

Baca Juga

Viral Dugaan Sisi Gelap SMAN 4 Kota Serang, Mantan Kepsek Buka Suara

Bukan Cuma Arteta, Seluruh Arsenal Kepincut Rodrygo! Transfer Top Ini Tunggu Momen Tepat

Kepala DKP Provinsi Banten, Ely Susanti, mengatakan bahwa potensi kelautan dan perikanan di Banten sangat potensial. Hal itu karena Banten dikelilingi oleh tiga laut yang berbeda, sehingga kekayaan baharinya pun melimpah.

“Ada penelitian dari IPB bahwa daerah selatan itu merupakan pertemuan antara dua arus, dimana secara keilmuan potensi ikan itu tidak akan habis,” ujarnya kepada awak media seusai kegiatan.

Kendati memiliki potensi yang baik, namun Ely mengakui bahwa potensi tersebut belum bisa dioptimalkan. Terbukti dengan masih banyaknya masyarakat pesisir yang belum sejahtera.

E-Paper Terbaru

E-Paper BANPOS Terbaru

“Permasalahannya adalah, apakah kita sudah mengoptimalkan? Jujur saja, belum. Karena indikasinya adalah kesejahteraan nelayannya secara keseluruhannya belum sejahtera,” ungkapnya.

Menurut Ely, pihaknya terus menggali upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir. Salah satunya dengan memperbaiki sarana-prasarana pelabuhan, memperbaiki sumber daya ikan di laut dengan re-stocking dan menanam mangrove yang merupakan habitat dari ikan.

“Kami juga memberikan patihan, bukan hanya kepada nelayan saja. Namun juga kepada pelaku usaha pengolah ikan. Karena kan ini salah satu rantai ekonominya, setelah ditangkap atau dibudidayakan, akan diolah untuk meningkatkan nilai ekonominya,” ucap Ely.

Ia menuturkan bahwa dalam satu tahun, produksi ikan di Provinsi Banten bisa mencapai 300 ribu ton. Itu pun masih belum menghitung kebocoran data lantaran banyaknya tempat pelelangan ikan yang tidak terdaftar.

“Setiap tahunnya itu hasil tangkapan ikan di wilayah Provinsi Banten mencapai 300 ribu ton. Itu dari berbagai pelabuhan. Bisa lebih besar, karena ada beberapa Tempat Pelelangan Ikan yang tidak terdaftar,” jelasnya.

Kepala PPN Karangantu, Asep Saepullah, mengatakan bahwa setiap harinya, PPN Karangantu mampu memproduksi tangkapan ikan hingga 6 ton perharinya.

“Jadi produksi kita itu seharinya mencapai 5 sampai 6 ton. Tapi di sini kebanyakan untuk memenuhi konsumsi masyarakat sekitar. Karena memang ini diperuntukkan konsumsi langsung serta suplai ke restoran yang ada,” ujarnya.

Selain untuk konsumsi langsung, PPN Karangantu juga memiliki komoditas ekspor yakni ikan rajungan. Setiap bulannya, ekspor ikan rajungan bisa mencapai 5 ton.

“Ini merupakan upaya pemerintah dengan stakeholder untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan melakukan kerja sama dengan perusahaan dan diekspor ke luar negeri. Ini untuk meningkatkan ekonomi komoditas,” ungkapnya.

Menurutnya, komoditas ekspor ikan rajungan seharusnya bisa lebih dari itu. Namun karena adanya pencemaran, jumlah yang bisa ditangkap pun berkurang. Hal itu pula yang menjadi fokus pada HUT Kementerian Kelautan dan Perikanan tahun ini.

“Kementerian mengusung tema untuk ulangtahun ke-22 adalah ekonomi biru. Jadi dalam penangkapan ikan itu harus optimal, terukur dan berkelanjutan. Ini juga untuk meningkatkan pendapatan negara bukan pajak,” katanya.

Sementara Walikota Serang, Syafrudin, berharap Kementerian Kelautan dan Perikanan serta instansi terkait di bawahnya, mampu memberikan manfaat yang lebih baik lagi kepada masyarakat, khususnya masyarakat pesisir.

“Karena kelautan ini potensinya besar sekali, terutama dalam kehidupan masyarakat, mata pencaharian masyarakat dan mensejahterakan masyarakat,” tandasnya. (DZH)

Komentar ×
Page 1 of 2
12Next
ShareTweetSend

Berita Terkait

Viktor Gyokeres Yakin Main di Premier League Musim Depan Meski Transfer Masih Belum Pasti
OLAHRAGA

Arsenal Pilih Gyokeres daripada Sesko, Fans: Ini Baru Striker Beneran!

Juli 6, 2025
Langkah Cerdik Arsenal Bikin Liverpool Kalah Dalam Perebutan Martin Zubimendi
OLAHRAGA

Langkah Cerdik Arsenal Bikin Liverpool Kalah Dalam Perebutan Martin Zubimendi

Juli 6, 2025
Singgung Gempa Jepang Saat Live, Taemin SHINee Minta Maaf, Janji Bakal Lebih Hati-hati
Entertainment

Singgung Gempa Jepang Saat Live, Taemin SHINee Minta Maaf, Janji Bakal Lebih Hati-hati

Juli 6, 2025
BPRS Cilegon Mandiri Santuni Anak Yatim
EKONOMI

BPRS Cilegon Mandiri Santuni Anak Yatim

Juli 6, 2025
Yakesma Banten Beri Kejutan Spesial Kepada Ratusan Anak Yatim
EKONOMI

Yakesma Banten Beri Kejutan Spesial Kepada Ratusan Anak Yatim

Juli 6, 2025
Viral Dugaan Sisi Gelap SMAN 4 Kota Serang, Mantan Kepsek Buka Suara
PENDIDIKAN

Viral Dugaan Sisi Gelap SMAN 4 Kota Serang, Mantan Kepsek Buka Suara

Juli 6, 2025
Next Post
Polemik Impor Sampah Belum Tuntas

Pemkot Diminta Revisi Perjanjian ‘Sampah Impor’

Discussion about this post

  • Rio Ferdinand Sebut Striker Muda Arsenal Ini Lebih Sulit Dihentikan daripada Thierry Henry

    Rio Ferdinand Sebut Striker Muda Arsenal Ini Lebih Sulit Dihentikan daripada Thierry Henry

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BSU 2025 Cair Berapa Kali? Segini Total yang Kamu Dapat dan Cara Ceknya!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gegara Ini, Kabar Leandro Trossard Bakal Hengkang dari Arsenal Mencuat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Chelsea Pastikan Andrey Santos Tak Akan Dijual di Tengah Persaingan Ketat Lini Tengah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

From the Other Side

Banten Pos

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

Navigasi

  • Redaksi
  • PEDOMAN PEMBERITAAN MEDIA SIBER
  • BANTEN POS HARI INI

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

×
Jangan ketinggalan informasi! E-Paper lebih lengkap loh!
Akses gratis e-Paper BANPOS, klik di gambarnya ya!
Memuat...
Nggak Dulu