Banten Pos
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home OLAHRAGA

Perserang Bersiap Hadapi Liga 3 2025/2026

Penulis Daeng Djago
Editor Daeng Djago
Juli 5, 2025
in OLAHRAGA
Perserang Bersiap Hadapi Liga 3 2025/2026

SERANG, BANPOS – Perserang Serang mulai bersiap menghadapi Liga 3 musim 2025-2026. Tim pelatih telah terbentuk dan klub berjuluk Laskar Singandaru langsung melakukan seleksi pemain tahap awal.

Untuk musim baru, Perserang kembali merombak tim kepelatihan. Skuad biru langit melakukan reuni dengan pelatih lamanya, Bonggo Pribadi. Andalan lini belakang Timnas Indonesia di era 90-an itu sempat menukangi Perserang saat berlaga di Liga 2 musim 2023/2024.

Baca Juga

Tottenham Incar Bek Genoa £20 Juta yang ‘Lebih Kasar’ dari Cristian Romero

David Ornstein Soal Transfer Mohammed Kudus ke Tottenham: Masih Jauh dari Kata Sepakat

Untuk asisten pelatih, Perserang juga punya personil baru rasa lama, pelatih kiper, Agus Triyono. Agus kembali bergabung menggantikan posisi Tema Mursadat setelah sempat ‘melanglang buana’ pasca hengkang dari Laskar Singandaru pada 2017 lalu.

Sementara, asisten pelatih lain masih diisi muka lama. Duet asisten Melkianus Arnes Papare dan Rastiawan Aribowo bakal mendampingi Bonggo Pribadi. Kemudian Dani Syahru juga kembali menempati posisi pelatih fisik.

Manajer Perserang, Babay Karnawi mengatakan, tim pelatih yang terbentuk dibebani target membawa Perserang kembali ke Liga 2. Perserang terdegradasi pada musim 2023/2024, dan gagal untuk kembali setelah musim 2024/2025 harus berlaga di babak play off untuk tidak terdegradasi ke Liga 4.

E-Paper Terbaru

E-Paper BANPOS Terbaru

“Musim ini kami tak mau gagal lagi, harus kembali ke Liga 2,” kata manajer yang kerap disapa Jibay itu.

Untuk pemain, Jibay mengatakan saat ini Perserang sedang melakukan seleksi yang digelar di Stadion Heroik, yang berada di dalam lingkungan Komplek Kopassus, Kota Serang. Seleksi digelar terbuka untuk pemain yang ingin bergabung dengan Laskar Singandaru.

“Tahap awal kita seleksi dulu, terutama kita mencari pemain lokal yang potensial. Rencananya seleksi sampai 18 Juni ini,” kata manajer yang kerap disapa Jibay itu.

Setelah seleksi awal, tim pelatih akan mengumpulkan pemain yang sudah diincar. Beberapa sudah dihubungi dan siap bergabung dengan Perserang.

“Nama pemainnya ditunggu saja. Nanti akan kami publish pada waktunya,” kata Jibay.(*)

Komentar ×
Tags: babay karnawiBonggo PribadiLiga 3Liga 3 2025/2026perserang
ShareTweetSend

Berita Terkait

6 Pergi, 5 Datang
OLAHRAGA

6 Pergi, 5 Datang

Oktober 27, 2023
Penutup Manis Perserang 1-0 PSKC Cimahi
OLAHRAGA

Penutup Manis Perserang 1-0 PSKC Cimahi

Oktober 24, 2023
Juara Grup, Serang Jaya Lolos 8 Besar Liga 3 Banten
OLAHRAGA

Juara Grup, Serang Jaya Lolos 8 Besar Liga 3 Banten

Oktober 19, 2023
Liga 2 Pegadaian: Jamu PSIM Yogyakarta, Pelatih Perserang Siap Terjunkan Tim Terbaik
OLAHRAGA

Liga 2 Pegadaian: Jamu PSIM Yogyakarta, Pelatih Perserang Siap Terjunkan Tim Terbaik

September 23, 2023
Lawan MSG FC, Perserang Menang Tapi Tak Memuaskan
OLAHRAGA

Lawan MSG FC, Perserang Menang Tapi Tak Memuaskan

Agustus 10, 2023
Perserang
OLAHRAGA

Perserang Menang Lagi, Tiga Pemain Ghana Sumbang Gol

Agustus 4, 2023
Next Post
Tanpa Aplikasi, Cek Dana PKH Tahap 3 Juli 2025 Bisa Langsung Lewat Website Resmi Kemensos

Tanpa Aplikasi, Cek Dana PKH Tahap 3 Juli 2025 Bisa Langsung Lewat Website Resmi Kemensos

Discussion about this post

  • Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rio Ferdinand Sebut Striker Muda Arsenal Ini Lebih Sulit Dihentikan daripada Thierry Henry

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BSU 2025 Cair Berapa Kali? Segini Total yang Kamu Dapat dan Cara Ceknya!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gegara Ini, Kabar Leandro Trossard Bakal Hengkang dari Arsenal Mencuat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Chelsea Pastikan Andrey Santos Tak Akan Dijual di Tengah Persaingan Ketat Lini Tengah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Banten Pos

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

Navigasi

  • Redaksi
  • PEDOMAN PEMBERITAAN MEDIA SIBER
  • BANTEN POS HARI INI

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

×
Jangan ketinggalan informasi! E-Paper lebih lengkap loh!
Akses gratis e-Paper BANPOS, klik di gambarnya ya!
Memuat...
Nggak Dulu