Hendra menegaskan, sebagai institusi perbankan nasional, BCA turut menempatkan UMKM sebagai fokus utama dalam menjalankan bisnis.
“Komitmen ini diwujudkan melalui berbagai inisiatif, mulai dari penyaluran kredit, pelatihan, hingga perluasan akses pasar,” katanya.
BCA konsisten memberikan program pemberdayaan, termasuk penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR).
“Hingga Maret 2025, BCA telah menyalurkan KUR senilai Rp 165,71 miliar, dan 1,44 persen merupakan pinjaman di bawah Rp 100 juta,” rincinya.
Dalam hal pelatihan dan pembinaan, BCA juga turut ambil bagian dalam program Sertifikasi Halal UMKM. Sepanjang 2023 hingga 2024, BCA telah membantu penerbitan sekitar 3.000 sertifikat halal untuk UMKM.
E-Paper BANPOS Terbaru
“BCA juga mendukung perluasan akses pasar UMKM melalui program inkubasi UMKM BCA Go Export, BCA Bangga Lokal, hingga Desa Bakti BCA dengan mendorong pelaku usaha di desa binaan untuk naik kelas,” tutur Hendra.
BCA UMKM Fest 2025 akan diramaikan ribuan pelaku UMKM dari berbagai sektor, di antaranya fesyen, health & beauty, hobby & activity, serta F&B. Sejumlah merek lokal yang akan berpartisipasi dalam UMKM Fest 2025 adalah Botanical Essentials, Dipollar, Broodis, Pala, Jacquelle Beaute, Kluk Sandal, Raja Rawit, Chicken Holic, Hijoo Salad Bar, dan Pempek Garuda Putra Asli.
Dengan mengusung tagline ‘Serba Serbu di BCA UMKM Fest 2025,’ informasi lengkap mengenai UMKM Fest 2025 dapat ditemukan di laman umkmfest.bca.co.id. (RM.ID)
Discussion about this post