JAKARTA, BANPOS – Mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan, mengungkapkan tiga buku yang menurutnya sangat berpengaruh terhadap kehidupannya.
Pria yang akrab disapa ‘Abah’ tersebut mengungkapkan tiga buku itu, melalui akun resmi X miliknya @aniesbaswedan.
Cuitan yang ditulis oleh Anies, menjawab pertanyaan salah satu netizen yakni @magnasatria, yang bertanya apa tiga buku terbaik dan berpengaruh bagi Anies Baswedan.
Anies pun menjawab bahwa pertanyaan itu sangat sulit untuk dijawab. Pasalnya, setiap buku memiliki pengaruh yang berbeda-beda.
“Sulit sekali menjawab pertanyaan yg membatasi hanya tiga buku ini. Setiap buku membawa pengaruh berbeda bagi diri kita,” cuitnya.
“Ada yg mengubah perspektif, ada menambah pengetahuan, ada yg menginspirasi, ada juga yg meneguhkan keyakinan,” tulis Anies lagi.
Meski demikian, Anies tetap menjawab tiga buku yang menurutnya, jelas-jelas memberikan pengaruh terhadap kehidupannya sejak dulu.
“Tapi bila harus menjawab tiga buku yg jelas2 memengaruhi hidup sejak dulu, maka itu adalah: Al-Qur’an, buku nikah, dan buku tabungan,” kata Anies.
Jawaban Anies yang di luar dugaan pun direspon oleh netizen dengan berbagai komentar.
Seperti yang dicuitkan oleh akun @nesusanti yang mengaku bahwa jawaban Anies, out of the box.
“Memang out of the box Bapak satu ini,” cuitnya. (DZH)
Discussion about this post