SERANG, BANPOS – Penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 terhitung tinggal lima hari lagi. Memanfaatkan waktu yang tersisa, calon legislatif (Caleg) DPR RI Muhammad Haris semakin gencar turun ke lapangan untuk dapat meraih simpati masyarakat.
Pada kesempatan kali ini, Haris sapaan akrabnya, berkunjung ke Kampung Ciawi, Kelurahan Cipare, Kecamatan Serang, Kota Serang untuk menyapa masyarakat setempat.
Dalam kunjungannya itu Haris disambut begitu antusias oleh masyarakat yang sedari tadi menunggu kedatangannya.
Ia diajak berkeliling kampung sembari diiringi oleh permainan alat musik tradisional berupa rabana dan gamelan.
Melihat antusias masyarakat yang begitu besar, Haris merasa yakin, jika masyarakat akan mendukungnya menjadi anggota DPR RI pada Pemilu tahun ini.
“Inilah budaya jangan kita hanya berpikir mencari suara untuk kemenangan. Kemenangan itu kita ikhtiarkan, insyaallah tidak akan kemana-mana,” ujarnya pada Kamis (8/2).
Kemudian Haris pun mengatakan, kepada masyarakat dirinya tidak ingin terlalu mengumbar janji.
Sebab, dia tidak ingin dicap sebagai anggota dewan pembohong, lantaran janji yang diucapkannya tidak dipenuhi.
“Kalau menawarkan program yang berlebihan itu namanya itu membohongi masyarakat, memberdayakan masyarakat untuk kepentingan dirinya sendiri,” ucapnya.
Meskipun begitu, bukan berarti Haris tidak membawa gagasan bagi masyarakat.
Dan salah satu gagasannya adalah ingin menciptakan lapangan pekerjaan agar masalah pengangguran di Provinsi Banten, khususnya di Kota Serang bisa segera teratasi.
“Tentunya saya datang kesini bukan tanpa membawa program. Saya lebih ingin masyarakat dapat bekerja, dan mengatasi pengangguran,” tandasnya. (CR-02)
Discussion about this post