Ia menjelaskan, dalam kegiatan tersebut pula bertujuan untuk menyelaraskan pendataan dalam rangka
penyusunan kebijakan dan perencanaan program PPS dan merumuskan rekomendasi untuk
memperkuat koordinasi dengan TPPS kecamatan terkait data.
“Tentunya setelah ini, semua rencana aksi penyelarasan pendataan yang telah tersusun akan
direkomendasikan kepada strategi penguatan koordinasi yang dituangkan dalam komitmen bersama,”
jelasnya.
Ia menerangkan, pihaknya merencanakan pelatihan bagi para pendata stunting ini telah dimulai sejak
tahun lalu. Namun, baru saat ini dapat terimplementasikan.
“Alhamdulillah difasilitasi oleh USAID Erat kita bisa menggelar lokakarya ini. Semoga dengan adanya
kegiatan ini, ikhtiar kita bersama dalam masalah stunting dapat semakin baik,” tandasnya. (MYU/DZH)
Discussion about this post