JAKARTA, BANPOS – Masyarakat sudah tak asing lagi dengan berbagai produk dan layanan keuangan syariah. Islamic Finance Development Indicator Report 2022 menempatkan Indonesia di posisi ketiga dari deretan negara dengan perkembangan ekonomi syariah terbaik dunia. Pertumbuhannya juga didukung dengan kenaikan total aset keuangan syariah hingga 15 persen pada 2022.
Head of Shariah Banking PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) Romy Buchari mengatakan, manajemen keuangan syariah dapat menjadi solusi tepat bagi mereka yang ingin meraih tujuan finansial secara optimal. Unit Usaha Syariah (UUS) Maybank Indonesia sebagai salah satu leader penyedia manajemen keuangan syariah di Indonesia akan terus berkomitmen memberikan layanan dan produk yang tepat serta komprehensif untuk mengakomodasi berbagai tipe kebutuhan nasabah.
“Kami berharap, ke depannya UUS Maybank Indonesia dapat terus memberikan solusi terbaik dan menjadi sahabat setia di tengah masyarakat untuk bersama-sama mencapai keberhasilan finansial, ketenangan hati, dan keberkahan spiritual,” ucapnya, dalam keterangan yang diterima redaksi, Senin (25/9).
Dia lalu membagikan lima strategi keuangan syariah yang diklaim akan membantu nasabah mencapai keberhasilan finansial dan keberkahan spiritual di masa mendatang.
Pastikan pemasukan halal
Romy menerangkan, manajemen keuangan syariah merupakan konsep perencanaan keuangan yang menerapkan prinsip-prinsip syariah. Untuk memulainya, pastikan terlebih dahulu seluruh pendapatan telah diperoleh melalui cara yang halal agar memberikan hasil kekayaan yang berdampak positif bagi diri sendiri dan keluarga.
“Bekerja atau mencari nafkah dalam kehidupan sehari-hari merupakan sebuah kewajiban, namun hindari berbagai bentuk kegiatan ekonomi yang tidak bertanggung jawab dan mengandung unsur spekulasi,” ucapnya.
Kembangkan aset secara produktif
Menurut Romy, kondisi keuangan tentu akan mengikuti siklus kehidupan manusia. Saat berada di usia produktif, manfaatkan kesempatan untuk terus mengumpulkan pendapatan secara bertanggung jawab dan berkelanjutan demi memenuhi kebutuhan finansial, baik jangka pendek maupun panjang.
Discussion about this post