Marc Cucurella juga bisa tampil meski banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United pekan ini. Sementara, Romeo Lavia diperkirakan belum melakukan debutnya.
Kiprah Noni Madueke juga wajib disimak pada laga nanti. Sebab, winger berusia 21 tahun ini mendarat di Stamford Bridge dari PSV Eindhoven dengan transfer Rp541 miliar Januari lalu. Pembelian yang tergolong mahal. Namun, dia gagal bersinar sejauh ini.
Selain karena cedera, Animal- julukannya, juga sulit mendapatkan tempat karena ketatnya persaingan. Praktis, musim lalu dia hanya bermain 12 kali, dengan menyumbang cuma satu gol.
Di era Pochettino, Noni baru mendapat sekali kesempatan bermain. Pemain asal Inggris ini bermain 15 menit saat Chelsea ditekuk West Ham 3-1 (20/8) lalu.
Kiprahnya di Stadion London saat itu cukup memikat. Ada beberapa contoh, Noni menerima bola di sisi kanan. (RMID)
Berita ini telah terbit di https://rm.id/baca-berita/zona-sport/186133/piala-liga-inggris-chelsea-vs-wimbledon-the-blues-ogah-anggap-enteng/2
Discussion about this post