ATN mengaku saat ini masih sibuk di berbagai organisasi, mulai dari PII, MUI, Kahmi, dewan dakwah, dan kegiatan sosial.
Saat menjadi Bupati Serang, ATN mengaku saling berebut juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Provinsi Banten, bersama Airin yang saat itu menjadi Walikota Tangsel.
Jurus ATN untuk mendapatkan juara umum, ditiru oleh Airin. Salah satunya berkeliling melihat langsung para kafilah yang sedang berlomba.
Melihat Airin memakai kemeja Putih, ATN mengaku memakai warna tersebut setiap hari Jumat. Hingga ada temannya yang selalu bertemu di hari Jumat, menganggap ATN hanya punya kemeja koko warna putih, dan tidak berganti-ganti pakaian.
ATN selalu terlihat rapi memakai pakaian, ternyata ia punya tips. Meski sudah disediakan yang bersih dan rapi, ia selalu menyetrika kembali pakaian yang akan dipakainya.
Dan itu selalu dilakukannya sendiri. Bahkan jika akan menginap ke luar kota, ATN selalu membawa setrika. Dan kebiasaan ini ternyata diikuti oleh putranya, Eki Baihaki, yang kini menjadi Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Serang. (MUF)
Discussion about this post