Banten Pos
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home HEADLINE

Jalur Alternatif Mudik dan Personel Pengamanan Sudah Disiapkan

Penulis Gina Maslahat
April 5, 2023
in HEADLINE
Diprediksi Meningkat, Polda Banten Lakukan Pengamanan Mudik Lebaran

ILUSTRASI

SERANG, BANPOS –Pemprov Banten dan Polda Banten mengklaim sudah menyiapkan skema dan personel dalam menghadapi dan mengawal aktivitas mudik yang akan dilakukan oleh masyarakat.

Diklaim, jalur atau jalan lalu lintas di wilayah Provinsi Banten.yang akan dilalui oleh pemudik  lebaran tahun  2023 ini sudah dapat dilalui dengan nyaman.

Baca Juga

FAY Bantah Dugaan Penyelewengan KIP

Bukannya Diputar, PT ABM Malah Depositokan Modal Rp36,9 Miliar, Akademisi Geleng Kepala

Asda III Banten, Deni Hermawan kepada wartawan kemarin menjelaskan, pemprov telah mempersiapkan jalan utama maupun alternatif dalam kondisi baik.

“Kami sudah melakukan persiapan-persiapan, termasuk jalur mudik yang layak dilalui oleh pemudik,” kata Deni.

Ia menjelaskan, kesiapan tersebut dilakukan agar pemudik lebaran dalam berkendara  tidak terjadi hal yang tak diinginkan, seperti kecelakaan.

E-Paper Terbaru

E-Paper BANPOS Terbaru

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR P Banten, Arlan Marzan menyampaikan, pihaknya telah melakukan berbagai koordinasi untuk menyambut arus mudik 2023. Termasuk memetakan potensi masalah.

Khusus untuk kewenangan provinsi, pihaknya sudah menyiapkan jalur alternatif yang bisa digunakan pemudik. Setidaknya ada 7 ruas jalan yang bisa dijadikan jalur alternatif untuk dilewati.

Ketujuh jalan alternatif di Banten itu diantaranya, ruas jalan Maja – Citeras dan Picung – Malingping – Simpang, ruas jalan Mengger-Mandalawangi-Caringin dan Saketi – Picung, uas jalan Raya Palka (Palima – Pasang Teneng), JI. Syekh Moh Nawawi Albantani (Pakupatan – Palima) dan Simpang Taktakan – Gunung Sari, ruas jalan Malangnengah – Tigaraksa dan Tigaraksa – Maja.

Sementara itu, sebanyak 1.709 orang personel Polda Banten dan jajaran akan diturunkan dalam pelaksanaan operasi Ketupat Maung 2023 pengamanan hari Raya Idul Fitri 1444 H di daerah hukum Polda tersebut.

“Total personel Polda Banten dan Polresta Jajaran yang dilibatkan dalam Ops Ketupat Maung 2023 sebanyak 1.709 orang personel Polda Banten serta 92 personel BKO dari Mabes Polri untuk ditempatkan di wilayah hukum Polres Cilegon,” kata Karo Ops Polda Banten Kombes Pol Dedi Suhartono usai memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Internal Ops Ketupat Maung 2023 pengamanan hari Raya Idul Fitri 1444 H di wilayah hukum Polda Banten bertempat di Aula Serbaguna Polda Banten di Serang.

Dedi mengatakan tujuan Ops Maung 2023 untuk terjaminnya rasa aman masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idul fitri 1444 H, dan operasi Maung ini adalah suatu operasi kepolisian yang besar yang menentukan kinerja kepolisian, berhasil atau tidaknya jadi penilaian Polri.

Oleh sebab itu, kata Dedi, operasi Maung 2023 ini dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sinergitas, kolaborasi, dan personel bisa melaksanakan tugas dengan penuh semangat dan tanggung jawab.

“Di wilayah Polda Banten terdapat Pospam sebanyak 39 lokasi, pos pelayanan enam lokasi, dan tempat posko terpadu Merak sebanyak satu lokasi,” kata Dedi.

Sementara Wadir Intelkam Polda Banten AKBP Eko Susanto mengatakan pemerintah telah menetapkan cuti bersama yaitu pada 19 sampai 26 April 2023, dan secara resmi pemerintah juga telah mencabut kebijakan PPKM terkait pandemi COVID-19.

“Pelaksanaan Ops Ketupat Maung 2023 di wilayah hukum Polda Banten mulai tanggal 19 April sampai 7 Mei 2023,” kata Eko.

Eko juga menjelaskan sasaran pelaksanaan operasi Maung 2023 adalah orang dan tempat, orang meliputi masyarakat yang berbelanja untuk kebutuhan lebaran, masyarakat yang takbiran, masyarakat yang melaksanakan mudik, dan tempat meliputi pusat perbelanjaan, gudang sembako, pelabuhan serta lainnya.

“Selain orang dan tempat yang menjadi sasaran operasi adalah barang atau benda yang meliputi senjata api, petasan, narkoba, kendaraan dan lainnya, serta kegiatan yang meliputi arus mudik dan balik, kegiatan sholat Ied, takbir keliling dan lainnya,” kata Eko.(RUS/PBN/ANT)

Komentar ×
ShareTweetSend

Berita Terkait

Tottenham Sepakati Transfer Alejo Veliz Kembali ke Rosario Central, Finishing-nya Pernah Disebut ‘Fenomenal’
OLAHRAGA

Tottenham Sepakati Transfer Alejo Veliz Kembali ke Rosario Central, Finishing-nya Pernah Disebut ‘Fenomenal’

Juli 8, 2025
Bantah Tudingan Pungli, Plt Kepsek Klaim Pungutan ODOT di SMAN 4 Kota Serang Bersifat Sukarela
OLAHRAGA

Bantah Tudingan Pungli, Plt Kepsek Klaim Pungutan ODOT di SMAN 4 Kota Serang Bersifat Sukarela

Juli 8, 2025
Everton Negosiasi Gaet Gelandang Muda Manchester City Senilai £25 Juta, Pernah Diincar Tottenham
OLAHRAGA

Everton Negosiasi Gaet Gelandang Muda Manchester City Senilai £25 Juta, Pernah Diincar Tottenham

Juli 8, 2025
Diam-diam Teken Kontrak, Christian Norgaard Resmi Milik Arsenal! Ornstein Bocorkan Detail Transfer
OLAHRAGA

Diam-diam Teken Kontrak, Christian Norgaard Resmi Milik Arsenal! Ornstein Bocorkan Detail Transfer

Juli 8, 2025
Waduh! Eks Kepsek SMAN 4 Kota Serang Sebut Tugas TPKS Sebagai ‘Juru Damai’ Kekerasan Seksual
PENDIDIKAN

Waduh! Eks Kepsek SMAN 4 Kota Serang Sebut Tugas TPKS Sebagai ‘Juru Damai’ Kekerasan Seksual

Juli 8, 2025
Waduh, Fajar Ungkap Temuan BPK Pemkot Cilegon Tahun 2024 Capai Rp12 Miliar, Sisa Waktu Penyelesaian Tinggal 15 Hari
PEMERINTAHAN

Waduh, Fajar Ungkap Temuan BPK Pemkot Cilegon Tahun 2024 Capai Rp12 Miliar, Sisa Waktu Penyelesaian Tinggal 15 Hari

Juli 8, 2025
Next Post
BPS: Kepatuhan Jaga Jarak Di Luar Jawa-Bali Masih Rendah

HMI MPO Kritik Rendahnya Pendidikan dan IPM

Discussion about this post

  • Sambut Gabriel Heinze, Fans Arsenal: Kalau Gak Juara, Kita Tim Paling Sial

    Sambut Gabriel Heinze, Fans Arsenal: Kalau Gak Juara, Kita Tim Paling Sial

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bukan Arsenal atau Man City, Ini Klub Impian Rodrygo Goes

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BSU 2025 Cair Berapa Kali? Segini Total yang Kamu Dapat dan Cara Ceknya!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rio Ferdinand Sebut Striker Muda Arsenal Ini Lebih Sulit Dihentikan daripada Thierry Henry

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

From the Other Side

Banten Pos

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

Navigasi

  • Redaksi
  • PEDOMAN PEMBERITAAN MEDIA SIBER
  • BANTEN POS HARI INI

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

×
Jangan ketinggalan informasi! E-Paper lebih lengkap loh!
Akses gratis e-Paper BANPOS, klik di gambarnya ya!
Memuat...
Nggak Dulu