Diketahui, bentuk dukungan Walikota Cilegon Helldy Agustian kepada festival musik yang mendatangkan band nasional tersebut, nampak terlihat dalam video yang beredar di media sosial milik pribadinya, Sabtu (21/1/2023). Dikatakannya, bahwa orang nomor satu di Kota Cilegon itu memberikan dukungan itu untuk menambah pendapatan asli daerah (PAD).
Dalam video tersebut Helldy mengungkapkan, bahwa event konser itu akan menyerap PAD melalui pengunjung yang menginap di hotel-hotel Cilegon, sekaligus memperkenalkan budaya seni beladiri Bandrong dan makanan khas Cilegon.
“Festival musik ini bekerja sama dengan ekonomi kreatif, jadi nanti makanan-makanan khas akan kita tampilkan berikut dengan budaya Bandrong yang akan kita tampilkan sebelum festival dan yang paling terpenting, kami berpesan kepada panitia, supaya tidak membawa hal-hal yang dilarang seperti minuman keras atau hal-hal yang berbau alkohol atau narkoba. Semoga diselektif untuk masuknya,” ucapnya. (RUL)
Discussion about this post