“Menurut saya, sebagai pemimpin kedua negara kita bertanggung jawab, untuk menunjukkan bahwa China dan Amerika Serikat dapat mengelola perbedaan kita, mencegah persaingan menjadi sesuatu yang mendekati konflik, dan untuk menemukan cara untuk bekerja sama dalam isu-isu global yang mendesak, yang membutuhkan kerja sama kita bersama,” kata Biden.
Biden menambahkan, AS dan China memainkan peran kunci dalam mengatasi tantangan global. Mulai dari perubahan iklim hingga pangan. Biden berharap, negaranya dan negara Jinping dapat bekerja sama.
Biden juga bicara soal perang dingin dengan China. “Saya benar-benar percaya tidak akan ada Perang Dingin baru. Saya tidak berpikir ada upaya segera dari pihak China untuk menyerang Taiwan,” kata Biden menjawab pertanyaan wartawan.
Biden juga mengatakan, dia telah menjelaskan kebijakan AS terhadap Taiwan tidak berubah sama sekali dan AS ingin melihat masalah diselesaikan secara damai.
Dalam kesempatan itu, Jinping juga mengatakan, sangat senang bertemu dengan Biden. Menurut dia, dirinya terakhir kali bertemu dengan Biden pada 2017 di Forum Ekonomi Dunia Davos. “Itu sudah lebih dari lima tahun lalu,” katanya.
E-Paper BANPOS Terbaru
Jinping menambahkan, sebagai pemimpin dua negara besar, Amerika dan China perlu memetakan arah yang tepat mengenai hubungan bilateral keduanya. Pemimpin Partai Komunis China itu bahkan membuka potensi meningkatkan kerja sama.
Usai bersua dengan Biden, Jinping direncanakan akan melanjutkan bertemu Perdana Menteri Australia, Anthony Albanese, hari ini. Pertemuan ini juga mencetak sejarah. Selama ini hubungan Australia dengan China memang kurang akur.
Albanese mengatakan, dirinya berniat untuk menegaskan posisi Australia dalam berbagai isu internasional saat bertemu dengan Jinping.
“Australia akan mengedepankan posisi kami. Saya berharap dapat melakukan diskusi konstruktif dengan Presiden Xi besok (hari ini),” ujarnya.
Menurut dia, dialog merupakan kebiasaan setiap pemimpin negara jika bertemu. Dia mengaku, tidak alergi melakukan diskusi dengan pemimpin negara manapun.