Lebih lanjut Faizasyah mengatakan, Indonesia ingin memastikan suasana aman dan nyaman para pemimpin negara G20 saat KTT berlangsung.
“Sebagai Ketua G20, Indonesia memastikan, akan tercipta suasana yang aman, tertib, dan nyaman saat para leaders G20 berada di Indonesia pada saat KTT nanti,” tuturnya.
Sebelumnya, Jokowi mengungkap angka kehadiran pemimpin negara di KTT G20 sangat tinggi, di tengah situasi dunia yang dilanda ketidakpastian.
Kepentingan Nasional
Pada jumpa pers itu, Faizasyah juga menyinggung soal pengaruh AS dan China di ASEAN.
“Hubungan Indonesia dengan AS maupun China, berdasar pada politik luar negeri Indonesia yang bebas dan aktif. Jadi, dalam hubungan luar negeri, juga selalu berangkat dari kepentingan nasional Indonesia,” jelasnya.
Dia menyatakan, AS dan China memiliki hubungan baik dengan Indonesia. Kedua negara juga mitra strategis ASEAN. Derajat hubungan ASEAN dengan AS dan China, tergantung pada wujud kerja sama yang konkret.
“Banyak indikator dan tolak ukur, bagaimana ASEAN berinteraksi dengan dua negara tersebut,” terangnya.(RM.ID)
Discussion about this post