Kemudian, ia juga menyampaikan bahwa ada wacana pembentukan BUMD pasar. Oleh karenanya, ia berharap BUMD tersebut tidak kemudian dijadikan tempat untuk berkumpulnya orang-orang jahat.
Masih kata Hariyanto, selain persoalan pasar tentunya masih banyak kasus dan persoalan yang perlu KPK sikapi di Cilegon. “Terimakasih atas kehadiran KPK di Cilegon. Semoga semangat anti korupsi bisa dibuktikan langsung oleh Walikota dan Wakil Walikota Cilegon,” pungkasnya.
Sementara, Sekretaris Inspektorat Kota Cilegon Noviyogi Hermawan menyampaikan, ia tidak mempermasalahkan aksi mahasiswa yang membentang spanduk dekat dengan mobil Bus KPK. Menurutnya, hal tersebut merupakan aspirasi masyarakat. “Aspirasi itu, bagus,” singkatnya. (LUK/RUL)
Discussion about this post