LEBAK,BANPOS – Wujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan mempercepat serta mempermudah dalam memberikan pelayanan, Pemerintah Kabupaten Lebak menjalin kerja sama aplikasi e-Office dengan Pemerintah Kabupaten Sumedang.
Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak, Budi Santoso menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Sumedang telah mengembangkan aplikasi e-Office dan e-SAKIP. Menurutnya, pada kedua aplikasi itu terdapat potensi manajemen tata kelola yang baik, dan sudah maju dari Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat.
“Ada potensi, dan itu yang dapat kita contoh dari Kabupaten Sumedang dan dikembangkan di Kabupaten Lebak,” katanya, Rabu (1/6).
Dikatakan Budi, aplikasi e-SAKIP dan aplikasi e-Office yang telah dikembangkan oleh Kabupaten Sumedang dirasa bakal mempercepat dan mempermudah memberikan pelayanan, untuk mewujudkan target-target yang telah ditetapkan oleh pemerintah daerah.
Pemerintah Kabupaten Lebak ungkap Budi, sangat menyambut baik adanya kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Sumedang untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan, bersih, efektif dan akuntabel.
“Dengan terlaksananya kerja sama yang kami nilai sangat berguna untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, transparan, dan akuntabel serta pelayanan publik yang berkualitas tentunya kami menyambut baik,” ungkapnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang, Herman Suryatman berharap, aplikasi e-SAKIP dan e-Office tersebut dapat diamati, ditiru dan dimodifikasi oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lebak kemudian dikembangkan. Kabupaten Lebak kata Herman, kalau bisa itu harus lebih maju dari Kabupaten Sumedang.
“Kabupaten Lebak harus lebih maju kedepan, silahkan apa apa yang yang baik yang ada di Kabupaten Sumedang diamati, ditiru dan dimodifikasi lalu dikembangkan,” katanya.
Pegiat sosial di Kabupaten Lebak, Iskandar mengungkapkan, untuk kemajuan daerah boleh-boleh saja meniru atau mengadopsi apa-apa yang telah dikembangkan atau berkembang di daerah lain. Seperti halnya kerjasama terkait aplikasi e-SAKIP dan e-Office yang telah dikembangkan di Kabupaten Sumedang.
Discussion about this post