Kedua, Grip Test. Tes ini dilakukan untuk mengetahui tingkat kekesatan permukaan aspal menggunakan sandi patch dan beberapa alat lainnya.
Dan terakhir, ketiga, pembersihan dan perbaikan minor permukaan aspal. Pembersihan ini menggunakan alat berat seperti vacuum jet track dan juga pembersihan kerikil menggunakan alat khusus jika ditemukan.
“Selain itu pula dilakukan pembasahan permukaan aspal agar aspal yang diinginkan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan,” imbuh Andi Gani.
Andi Gani menegaskan, dalam pembangunannya, PT PP selalu memberikan yang terbaik bagi Indonesia.
(KPJ/ENK/RMID)
Page 2 of 2
Discussion about this post