“Tentunya saya cukup kecewa karena kita tab bisa meraih poin penuh, tetapi saya cukup puas dan bangga atas penampilan para pemain hari ini,” kata Putut.
Putut juga mengapresiasi pemainnya yang bekerja keras sepanjang pertandingan.untuk bertahan maupun menyerang.
Menurutnya Tb Saprudin cs bertarung secara spartan tak kenal lelah dan menjalankan.instruksi pelatih dengan baik.
“Tentu akan ada yang kami evaluasi untuk menghadapi laga selanjutnya. Tetapi kita mensyukuri dulu hasil seri yang kami terima malam ini,” kata Putut.
Kapten Perserang, Idang Novriza Ali mengaku puas bisa meraih poin dari RANS FC. Apalagi, dalam pertandingan itu RANS FC berstatus tuan rumah.
E-Paper BANPOS Terbaru
“Alhamdulillah kami bisa mencuri poin di pertandingan hari ini. Semoga laga selanjutnya kami nisa meraih kemenangan,” kata Idang.
Sementara, pelatih RANS FC, Bambang Nurdiansyah mengaku kecewa dengan hasil seri yang diraih anak asuhnya.
Menurutnya, kurang klinisnya penyelesaian akhir menjadi penyebab klub yang dulu bernama Vilegon United itu gagal mencetak gol.
“Ini (penyelesaian akhir) harus kami perbaiki agar di laga selanjutnya kami bisa meraih kemenangan,” kata pelatih yang disapa Banur itu.
Dengan hasil ini RANS FC dan Perserang sama-sama memiliki empat poin dari tiga pertandingan. Namun, posisi RANS FC di klasemen berada di atas Perserang karena unggul selisih gol. RANS FC di peringkat 3, sementara Perserang peringkat 4.(ENK)