SERANG, BANPOS – TNI, Polri dan Pemprov Banten menggelar apel kesiapsiagaan menghadapi Pilkada 2020 di Alun-alun barat. Ratusan personel dari TNI dari berbagai kesatuan, Polri dan Satpol PP disiagakan dalam apel tersebut.
Dalam apel itu, ditegaskan pula bahwa penerapan protokol kesehatan sangat penting untuk ditegakkan. Apalagi Pilkada dapat dipastikan diikuti oleh jutaan warga di Banten.
Kapolda Banten, Irjen Pol Fiandar, dalam konferensi pers mengimbau kepada masyarakat agar tidak ikut menghitung suara masuk pada perhelatan Pilkada nanti. Sebab, hal tersebut akan menimbulkan kerumunan massa.
“Sudah lah, tunggu lah hasilnya di rumah saja. Karena situasinya beda. Seumur republik ini, baru hari ini pemilu ada pandemi Covid. Sangat khas, ini momen kesadaran masyarakat,” ujarnya, Rabu (25/11).
Usai konferensi pers, apel pun dibubarkan oleh inspektur upacara. Di akhir, inspektur upacara memberikan perintah agar seluruh pasukan untuk tidak membubarkan diri, dan tetap menduduki Alun-alun Barat Kota Serang.
“Seluruh pasukan agar tidak membubarkan, duduki Alun-alun agar tidak digunakan oleh pihak lain,” tandas dia.(DZH/PBN)
Discussion about this post