SERANG, BANPOS – Masyarakat di Kota Serang dihebohkan dengan adanya pesan berantai melalui aplikasi perpesanan WhatsApp, yang berisikan informasi kepada para orangtua terkait pelarangan putra-putrinya berkeliaran di luar rumah atau berkerumun di tempat-tempat keramaian. Karena, dalam pesan itu disebutkan, Walikota Serang bersama Satpol PP dan Satgas Covid-19 akan melakukan razia keliling dengan membawa mobil gerakan disiplin siswa (GDS) bagi yang terjaring.
Tak sampai disitu, pada pesan itu pun disebutkan bahwa apabila ada siswa yang terjaring akan diangkut di mobil untuk dikarantina. Selain itu, Wali murid dan guru pun turut akan dipanggil, hingga informasi razia apabila tidak memakai masker, akan disanksi menyemprot lingkungan radius 1.000 meter.
Menanggapi hal itu, Kasatpol PP Kota Serang, Kusna Ramdhani menegaskan bahwa hal itu adalah hoaks. Bahkan kata dia, seluruh Indonesia ada pesan terusan yang sama.
“Tidak usah diperhatikan lagi,” ucapnya.
Tapi dibalik hoaks itu, kata Kusna, ada baiknya juga. Yaitu menjadi sosialisasi kepada masyarakat.
“Memang betul harus memakai masker, tapi kalo buat itu (pesan berantai, red) tidak,” tuturnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya rutin melakukan operasi pendisiplinan pemakaiannya masker kepada masyarakat di tempat-tempat fasilitas umum. Terhitung sejak Senin, (31/8) dimulai dari Terminal Pakupatan.
“Kami rutin (menggelar operasi, red). Untuk sebulan kedepan, kami mengadakan pendisiplinan protokol kesehatan. Razia masker. Hari senin kemarin di terminal pakupatan. Hari Selasa di provinsi, hari Rabu di pasar lama. Nanti kalo hari jumat sabtu Minggu di alun-alun, minggu di car free day,” jelasnya.
Meski begitu, untuk hari Selasa dan Kamis, ia mengungkapkan bahwa tidak ada penertiban dari pihaknya. Sebab, ada giat bersama di rau bersama TNI, agendanya patroli penertiban PKL.
“Sebulan kedepan sudah ada kegiatan disiplin protokol kesehatan, supaya masyarakatnya disiplin memakai masker,” tandasnya. (MUF)
Discussion about this post