JAKARTA, BANPOS – Ketika kabar mencuat bahwa Liverpool diam-diam mengajukan pendekatan resmi untuk Alexander Isak, banyak fans Arsenal mendadak gelisah.
Pasalnya, Isak adalah target idaman Mikel Arteta sejak awal bursa transfer musim panas ini.
Namun ternyata, manajemen Arsenal justru kalem dan tak merasa kehilangan, bahkan terkesan santai banget walau Liverpool terus ngotot kejar striker andalan Newcastle itu.
Alexander Isak Didekati Liverpool, Arsenal Sudah Move On
Menurut laporan dari Graeme Bailey, koresponden utama TBR Football, Arsenal sebenarnya sudah lebih dulu move on dari Isak sejak awal musim panas ini.
Hal itu karena sejak saat itu, sudah diketahui bahwa Liverpool menjadikan Isak sebagai target nomor satu mereka.
E-Paper BANPOS Terbaru
“Dari awal musim panas, Arsenal sudah tahu bahwa Liverpool menjadikan Isak target utama mereka. Bahkan diyakini, pihak Isak secara tidak langsung memberi sinyal bahwa Liverpool adalah pilihan pertama jika ia hengkang,” ujar Bailey.
Arsenal pun langsung mengalihkan fokus mereka ke striker lain, dan pilihan itu jatuh kepada Viktor Gyokeres, bomber haus gol milik Sporting CP.
Arsenal Tak Menyesal Pilih Viktor Gyokeres
Meski sebagian fans Arsenal berharap manajemen lebih sabar mengejar Isak, pihak internal klub justru merasa tidak ada yang perlu disesali.
“Arsenal sangat senang dengan Gyokeres. Bahkan sebelumnya mereka juga sudah puas dengan opsi seperti Benjamin Sesko. Jadi tidak ada kekecewaan soal Isak,” lanjut Bailey.
Gyokeres sendiri saat ini sedang menyelesaikan proses kepindahan ke Emirates Stadium.
Penyerang Swedia itu bahkan rela mengorbankan £1,7 juta gajinya demi memuluskan transfer ke Arsenal.
Dan kalau dilihat dari statistik internasional bersama Timnas Swedia, Gyokeres ternyata jauh lebih tajam dibanding Isak.
Pemain | Caps | Gol | Rasio Gol |
Viktor Gyokeres | 26 | 15 | 0.58 |
Alexander Isak | 52 | 16 | 0.31 |
Walau Isak lebih dulu debut untuk Swedia saat berusia 17 tahun, catatan Gyokeres sejak mulai rutin bermain tiga tahun terakhir terlihat lebih impresif.
Liverpool Bisa Guncang Bursa, Tapi Arsenal Tetap Yakin
Jika Liverpool berhasil merekrut Isak, setelah sebelumnya mengamankan Florian Wirtz, Milos Kerkez, dan Jeremie Frimpong, bisa jadi Premier League musim depan akan makin berat buat Arsenal.
Discussion about this post