TANGERANG, BANPOS – Dukungan kepada Pasangan Calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Tangerang, Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah terus mengalir di akhir masa kampanye, Sabtu (23/11/2024).
Seperti warga Kampung Mampelem, Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa, kabupaten Tangerang menyatakan solid untuk mendukung Paslon Bupati-Wakil Bupati Tangerang nomor 02 tersebut.
“Pak Maesyal Rasyid dan Ibu Intan Nurul Hikmah menjanji biaya sekolah swasta gratis, dan pengelolaan sampah terpadu dari hilir ke hulu. Ini yang menjadi pertimbangan kami memilih Pak Maesyal dan Ibu Intan,” kata tokoh pemuda Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa, Deni Haryadi.
Dia mengaku terkesan dengan kehadiran Intan Nurul Hikmah yang merupakan Calon Wakil Bupati Tangerang satu-satunya dari kalangan perempuan Kabupaten Tangerang, tetapi memiliki kualitas dan sangat visioner dalam membangun Kabupaten Tangerang.
“Ibu Intan orangnya itu humble, visioner, dan jelas berkualitas. Walaupun perempuan, beliau memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat, cocok menjadi pimpinan Kabupaten Tangerang 2025-2030,” kata Deni Haryadi.
Menurut Deni, sosok Intan Nurul Hikmah sudah tidak asing dalam dunia perpolitikan. Pasalnya, Calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02 itu, sudah pernah menjadi Anggota dan Pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang.
Kinerjanya banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khusunya di Daerah Pilihan (Dapil I).
“Banyak anak didik Bu Intan di Dapil I, yang sudah mandiri, bahkan ada yang menjadi guru juga,” katanya.
Pengalamannya Intan Nurul Hikmah sudah tidak perlu diragukan lagi. Bahkan visi-misinya menjawab kebutuhan masyarakat. Khususnya, bidang pendidikan, dengan penggratiskan sekolah swasta, lalu pengelolaan sampah, penambahan lapangan kerja dan pemberantasan pungli ketenagakerjaan.
Kemudian pemerataan pembangunan infrastruktur, peningkatan ekonomi kerakyatan, dan peningkatan mutu layanan kesehatan dengan satu desa/kelurahan satu ambulance, gratisnya layanan kesehatan dengan UHC yang akan lebih ditingkatkan mutunya.
“Visi-misinya visioner. Maka dari itu, kami solid dan siap menghantarkan Maesyal-Intan menjadi Bupati-Wakil Bupati Tangerang 2025-2030,” katanya.
Discussion about this post