SERANG, BANPOS – Dalam upaya meningkatkan pemahaman perpajakan di kalangan pelajar, PKM Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang Serang mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan tema ‘Pendekatan Kreatif dan Intensif dalam Membangun Fondasi Dasar Perpajakan’ di SMK Negeri 7 Kota Serang pada Kamis (24/10).
Kegiatan tersebut diikuti oleh siswa program studi Akuntansi, dan bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar yang kuat tentang perpajakan. Kegiatan dimulai dengan agenda belajar bersama mengenai dasar perpajakan, yaitu membahas tentang fungsi pajak, subjek pajak, objek pajak, jenis pajak serta Surat Pemberitahuan Pajak (SPT).
Ketua pelakasana kegiatan, Azi Abdurohman, menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan pengimplementasian Tri Dharma Perguruan Tinggi poin ketiga yaitu pengabdian kepada masyarakat.
“Tentu kegiatan PKM ini merupakan wujud implementasi mahasiswa pada Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ungkapnya.
Azi menyebutkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyosialisasikan Perpajakan, agar siswa dapat mengetahui dasar-dasar perpajakan. Selain itu, kegiatan tersebut juga untuk menyosialisasikan Unpam Serang.
“Kami disini datang untuk mensosialisasikan Unpam dan kita saling belajar bersama antara mahasiswa dan siswa mengenai konsep dasar perpajakan, dimana nanti siswa dapat mengetahui dan mendapatkan modal atau fondasai dasar kedepannya,” ujarnya.
Dalam sesi selanjutnya, siswa berpartisipasi aktif dengan tanya jawab atas dasar-dasar perpajakan yang telah disampaikan sebelumnya. Melalui pengalaman praktis ini, siswa diajak merasakan proses pelaporan pajak secara langsung, sehingga pemahaman mereka menjadi lebih aplikatif dan nyata.
Untuk meningkatkan keterlibatan siswa, kegiatan juga diisi dengan kuis dan games edukatif yang dirancang untuk menguji pengetahuan mereka tentang perpajakan.
Aktivitas ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memperkuat pemahaman siswa dengan cara yang interaktif. Kegiatan Ini juga dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Kepala SMKN 7 Kota Serang, Sunariah. Ia pun mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa akuntansi Unpam Serang itu.
Discussion about this post