JAWA TIMUR, BANPOS – Malam ini, Rabu (1/11) dua pemain Persib, Marc Klok dan Dedi Kusnandar dipastikan absen pada lawa melawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan.
arc Klok harus absen lantaran menjalani hukuman akumulasi kartu kuning. Sementara Dado, sapaan Dedi Kusnandar, menepi karena sakit.
“Masalah yang dihadapi adalah Marc (Klok) mendapat akumulasi kartu kuning dan Dedi sakit. Jadi kedua pemain ini tidak bisa bermain,” kata pelatih Bojan Hodak.
Kendati demikian, pelatih asal Krosia itu memastikan, timnya akan tetap berjuang maksimal untuk memperjuangkan poin penuh pada pertandingan pekn ke-18 Liga 1 2023/2024 ini.
Ia memastikan, para pemain lain dalam kondisi siap tempur dan bisa diandalkan mengisi pos yang ditinggalkan Klok dan Dado. Beberapa pemain yang biasa menempati posisi tersebut adalah Robi Darwis, Rachmat Irianto, Abdul Aziz atau Levy Madinda.
“Yang lainnya siap untuk bermain. Lami berharap bisa memainkan pertandingan dengan baik dan mendapatkan hasil positif,” ungkapnya
Di sisi lain, Nick Kuipers menilai, timnya punya modal bagus untuk menghadapi Madura United.
Menurut Kuipers, catatan positif yang didapat sejauh ini membuat suasana nyaman bagi pemain.
Meskipun begitu, bek asal Belanda ini memprediksi laga berlangsung tak mudah. Sebab, tuan rumah pasti akan bermain maksimal untuk bisa mengamankan poin setelah dua laga terakhirnya mengalami kekalahan.
“Ini akan sulit bagi kami karena baru bermain tiga hari yang lalu. Tapi kami meraih kemenangan yang bagus, sehingga kami merasa nyaman untuk menghadapi pertandingan besok (hari ini). Tentunya, ini akan jadi laga sulit karena mempertemukan tim berperingkat dua dan tiga,” kata Kuipers saat konferensi pers menjelang pertandingan pada Selasa, 31 Oktober 2023.
Menurutnya pertandingan akan berlangsung ketat, karena kedua tim akan berupaya menjaga posisi di papan atas klasemen sementara. Apalagi, perbedaan poin dengan tim lain tidak jauh.
“Ini penting bagi kedua tim. Kami harus siap seperti laga lainnya, tapi menurut saya ini sedikit lebih penting, kami bersiap seperti biasanya dan akan berjuang untuk mendapatkan tiga poin,” ujarnya. (RMID)
Discussion about this post