Banten Pos
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home PEMERINTAHAN

Dinsos Pandeglang Gelar Bimtek TKS

Penulis Gina Maslahat
Juli 28, 2023
in PEMERINTAHAN
Dinsos Pandeglang Gelar Bimtek TKS

Sekda Pandeglang, Ali Fahmi Sumanta saat memberikan materi.

SEBAGAI upaya untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan reformasi sosial bagi para pendamping Tenaga Kesejahteraan Sosial (TKS), Dinsos Kabupaten Pandeglang menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) TKS Kabupaten Pandeglang, yang diikuti oleh berbagai TKS.

Plt Kepala Dinsos Pandeglang, Nuriah, mengatakan bahwa maksud dan tujuan digelarnya Bimtek ini adalah adanya peningkatan kemampuan dan kapasitas para pendamping sosial di Kabupaten Pandeglang.

Baca Juga

Waduh, Puluhan Kendaraan Dinas Pemkot Serang Hilang, Rugi Miliaran Rupiah

Diduga Gelapkan Dana, Ketua Koperasi Dinas Kelautan dan Perikanan Banten Disomasi

“Tugas dari para pendamping sosial ini sangat banyak, diantaranya perbaikan data, baik data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) dan Data Terpadu Kesejehteraan Sosial (DTKS), supaya bantuan sosial ini betul-betul tepat sasaran,” kata Nuriah, Kamis (27/7).

Menurutnya, perbaikan data yang dilakukan oleh para pendamping sosial tersebut agar data yang diberikan lebih kongkret, karena hasil kolaborasi dengan semua pihak.

“Untuk penyaluran bantuan sosial yang tepat sasaran harus benar-benar ditunjang oleh data yang kongkrit dan diperlukan kolaborasi dan sinergitas oleh semua pihak termasuk para tenaga pendamping sosial,” terangnya.

E-Paper Terbaru

E-Paper BANPOS Terbaru

Oleh karena itu, lanjut Nuriah, pihaknya berharap Bimtek tersebut mampu meningkatkan kualitas SDM bagi para pendamping sosial, sehingga bantuan tersebut tepat sasaran.

“Tujuannya agar bantuan sosial ini tepat sasaran, sehingga berdampak pada kesejehteraan masyarakat dan mampu mengurangi angka kemiskinan ekstrem di Kabupaten Pandeglang,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekda Pandeglang, Ali Fahmi Sumanta, menyampaikan apresiasi dan penghargaan terhadap para tenaga sosial yang telah membantu pemerintah daerah.

“Tugas pokok dan fungsinya sangat membantu pemerintah daerah dalam mensejehterakan masyarakat dan mampu mengatasi berbagai persoalan yang berurusan dengan kemanusiaan,” katanya.

Menurutnya, pemerintah daerah terus berupaya untuk meningkatkan kesejehteraan masyarakat dengan berbagai program bantuan social yang diberikan.

“Program yang menyentuh dengan masyarakat harus terus ditingkatkan, dan kami berharap kegiatan Bimtek ini mampu meningkatkan kualitas SDM bagi para pekerja sosial di Kabupaten Pandeglang,” ungkapnya. (DHE/DZH)

Komentar ×
Page 1 of 2
12Next
Tags: Bimtek TKSDinsos Kabupaten PandeglangDTKSpendamping sosial
ShareTweetSend

Berita Terkait

Tak Lagi Pakai DTKS, Bantuan Sosial Bakal Disalurkan Berdasarkan Data Ini
EKONOMI

Tak Lagi Pakai DTKS, Bantuan Sosial Bakal Disalurkan Berdasarkan Data Ini

Februari 21, 2025
PEMERINTAHAN

Miris, Pria Paruh Baya Warga Cilegon Tinggal di Gubuk Kecil Seperti Kandang Ayam 

Desember 19, 2024
Bupati Irna Sampaikan Menilai Peran PKH Strategis dalam Mengurangi Kemiskinan
PEMERINTAHAN

Bupati Irna Sampaikan Menilai Peran PKH Strategis dalam Mengurangi Kemiskinan

Juli 31, 2023
Next Post
Sergio Ramos Mau Reuni Bareng Messi

Sergio Ramos Mau Reuni Bareng Messi

Discussion about this post

  • Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    Arsenal Ajukan Tawaran untuk Noni Madueke, Bukayo Saka Bakal Sumringah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Chelsea Pastikan Andrey Santos Tak Akan Dijual di Tengah Persaingan Ketat Lini Tengah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ratusan Warga Pancur Bakal Geruduk SMPN 12 Kota Serang, Ada Apa?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BSU 2025 Cair Berapa Kali? Segini Total yang Kamu Dapat dan Cara Ceknya!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Oknum Anggota DPR RI ‘Terseret’ Dugaan Penyimpangan KIP

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Banten Pos

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

Navigasi

  • Redaksi
  • PEDOMAN PEMBERITAAN MEDIA SIBER
  • BANTEN POS HARI INI

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • PEMERINTAHAN
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • NASIONAL

© 2025 Banten Pos - Inspirasi dan Semangat Baru Banten.

×
Jangan ketinggalan informasi! E-Paper lebih lengkap loh!
Akses gratis e-Paper BANPOS, klik di gambarnya ya!
Memuat...
Nggak Dulu