JAWA TENGAH, BANPOS – Senam Ceria Ganjaran yang diadakan relawan Ganjaran Buruh Berjuang atau GBB di Taman Sunan Jogo Kali, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah pada Minggu (18/6) sore sukses terselenggara dengah meriah.
Tak kurang dari 4.000 peserta senam yang terdiri dari buruh formal dan informal, hingga masyarakat umum itu mengikuti Senam Ceria Ganjaran dengan sangat antusias dan penuh semangat.
Ketua Umum GBB Lukman Hakim mengatakan, peserta Senam Ceria Ganjaran yang mendaftar dan datang langsung ke lokasi membludak, hingga melebihi jumlah peserta yang ditargetkan.
“Antusiasme (buruh) sangat luar biasa. Karena dari pendaftaran online kita tercatat 2.229, tapi yang datang ternyata lebih (4.000 peserta), animonya sangat luar biasa,” ujar Lukman di lokasi.
Dia melanjutkan, terselenggaranya Senam Ceria Ganjaran juga terinspirasi dari sosok Ganjar yang gemar berolahraga dan selalu mengajak masyarakat untuk menerapkan hidup sehat dengan olahraga.
“Setiap gerakan GBB kita terinspirasi dengan beliau (Ganjar Pranowo). Pak Ganjar suka olahraga, suka senam, suka jogging dan ini menjadi inspirasi bagi kami kita mengadakan kegiatan Senam Ceria Ganjaran di Solo Raya ini,” ucap Lukman.
Lukman menambahkan, kegiatan sore itu juga dibarengi dengan penguatan visi dan misi sukarelawan GBB untuk memenangkan Gubernur Jawa Tengah selama dua periode itu dalam Pemilu 2024.
Menurutnya, kalangan buruh formal maupun informal di Solo Raya akan terus berjejaring dan berkomitmen mengantarkan Ganjar menuju kursi kepresidenan.
“Kita berharap masyarakat di Solo Raya khususnya, kita bisa solid memenangkan Ganjar Pranowo di 2024 dan bisa mengabarkan konsolidasi ini dan ini akan menjadi awalan kita di lingkungan pekerja informal, kita mendukung Pak Ganjar Pranowo dengan cara menyehatkan masyarakat,” kata Lukman.
Dia juga menyampaikan terima kasih kepada mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, yang telah memberikan izin penyelenggaraan kegiatan GBB di Taman Sunan Jogo Kali yang berada di sekitar kawasan kediamannya.
Discussion about this post