SERANG, BANPOS – Usai dilepas Rektor Universitas Bina Bangsa dan Bupati Kabupaten Serang, Kelompok Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) 35 siap mengabdi di tanah Kesultanan Tirtayasa, tepatnya di desa Sujung.
Diketuai oleh Reza Yansah dari Program Studi Hukum, mahasiswa diamanati oleh Rektor untuk tetap menjaga nama baik Kampus dan belajar berkegiatan sosial di masyarakat, dalam rangka merevitalisasi dampak pandemi Covid-19.
Kelompok dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yang merupakan ketua program studi Pendidikan Bahasa Inggris, Universitas Bina Bangsa, Hilman, diberi amanat oleh Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah, untuk mengisi salah satu kegiatannya di bidang kesehatan untuk mengurangi stunting.
“Kami juga diamanati untuk bagaimana mengurangi angka kematian ibu dan bayi akibat pernikahan belum cukup umur,” ungkap Reza.
Ia bersama dengan 16 mahasiswa lainnya mengaku siap mengabdi dan beajar berkegiatan bermasyarakat. Karena bermasyarakat tidak akan pernah lepas dari manusia sebagai mahluk sosial.
“Kelompok KKM 35 Desa Sujung memiliki beberapa program yang semoga program-program pengabdian ini didukung oleh seluruh warga desa Sujung. Diharapkan program-program pengabdian ini terlaksana dan secara berkelanjutan dilaksanakan oleh warga masyarakat,” tandasnya. (MUF)
Discussion about this post