SERANG, BANPOS- Sekitar 1.500 pencinta sepeda Polri, TNI, Jurnalis dan komunitas sepeda ikut menyemarakkan sepeda santai dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022, Minggu (19/6/2022).
Acara sepeda santai yang di mulai dan kembali di mako Kepolisian Resor (Polres) Serang Puspemkab Serang mengambil route pendek sekitar 15 km.
Route yang diambil mulai dari mako di kawasan Puspemkab Serang kemudian menyisir areal persawahan di Desa Cisait, Kecamatan Kragilan.
Kapolres Serang g AKBP Yudha Satria mengatakan kegiatan bersepeda santai ini digelar dalam rangkaian kegiatan HUT Bhayangkara yang ke 76. Dengan bersepeda santai, kata Kapolres, dapat menjaga tubuh tetap bugar.
“Sepeda santai adalah olah raga yang menyenangkan dan dapat menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Terlebih di kondisi pandemi seperti sekarang ini olah raga sangat dibutuhkan,” kata Kapolres.
Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh personil TNI yang telah ikut menyemarakkan acara sepeda santai.
“Ucapan yang sama juga saya sampaikan kepada para jurnalis serta komunitas sepeda yang juga ikut memeriahkan acara,” ucap Yudha Satria.
Dalam kegiatan sepeda santai tersebut Polres Serang juga membagikan sejumlah door prize yaitu televisi dan lemari es sebagai hadiah utama dan beberapa hadiah lainnya yang tidak kalah menarik untuk seluruh peserta sepeda santai. (Red)
Discussion about this post