CILEGON, BANPOS- Program Salira Dana Pembangunan Wilayah Kelurahan (Salira DPWKel) mulai digulirkan di seluruh kelurahan se Kota Cilegon. Di Kelurahan Panggungrawi, program tahunan yang langsung dikelola Kelompok Masyarakat (Pokmas) ini menitikberatkan pada pembangunan fisik, seperi membangun drainase dan paving blok.
Lurah Panggungrawi, Neneng Agustini saat mendampingi Camat Jombang Burhanudin mengharapkan agar pembangunan drainase dan paving blok yang sudah dibangun untuk dirawat dan ada manfaatnya untuk masyarakat.
“Setelah saran prasana fisik dibangun, seperti drainase dan paving blok ini kita harapkan warga disini bisa bergotong royong merawat dan menjaganya. Dengan turut menjaga dan merawat bangunan yang ada maka manfaatnya bisa dirasakan bersama,” ujar Lurah Neneng Agustini, disela acara peletakan batu pertama pembangunan drainase dan paving blok di Link Solokan RT 02/03 Kelurahan Panggungrawi, Kecamatan Jombang, Jum’at (17/6/2022).
Neneng menjelaskan, pembangunan drainase dan paving blok di wilayahnya tersebut merupakan usulan dan aspirasi dari masyarakat di Link Solokan yang sebelumnya dibahas oleh Pokmas bersama para ketua RT/RW.
“Pembangunan fisik drainase dan paving blok ini hasil dari usulan masyarakat yang disampaika kepada ketua RT nya dan selanjutnya dibahas dalam Musrenbang tingkat kelurahan,” terang Neneng.
Sementara Camat Burhan menambahkan bahwa Program Salira DPWKel yang dicanangkan Walikota CIlegon, Helldy Agustian adalah dari masyarakat untuk masyarakat. Artinya ptogram tersebut murni merupakan aspirasi masyarakat.
“Semoga pembangunan drainase dan paving blok ini berguna bagi warga sekitar. Program Salira DPWKel merupakan program dari masyarakat untuk masyarakat. Harapan kami warga masyarakat turut menjaga dan merawatnya,” ucap Burhanudin.
Sementara itu, Ketua Pokmas Kelurahan Panggungrawi, Ahmadin menyampaikan rasa terimasihnya atas pembangunan drainase dan paving blok yang dilaksanakan di Link Solokan RT 02/03 yang sudah lama didambakan masyarakat sekitar.
Discussion about this post