SERANG , BANPOS – Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy melakukan kunjungan dadakan ke sejumlah wilayah di selatan Banten, Kamis (23/10), usai menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Mesjid Rahmatan Lil Alamin di Kawasan wisata Negeri di Atas Awan, Gunung Luhur, Citorek, Kabupaten Lebak.
Dalam kunjungan dadakannya ke sejumlah sekolah yaitu SMAN 2 Cibeber dan SMKN 1 Cipanas, wagub mendapatkan sejumlah aspirasi, mulai dari siswa dan guru di sekolah yang dikunjunginya hingga dari Jaro atau Kepala Desa setempat.
Di SMAN 2 Cibeber misalnya, seorang siswa mengeluhkan jaringan internet di wilayahnya yang menurut dia sangat dibutuhkan pelajar dan anak muda seperti dirinya. “Sebagai referensi untuk mata pelajaran dan juga untuk mengetahui dunia luar kan kami butuh internet Pak. Sementara di sini jaringan 4G belum ada,” kata siswa tersebut dalam sesi audiensi dengan wagub di sekolahnya itu.
Mendapati keluhan tersebut, wagub mengamini bahwa jaringan internet yang baik sangat dibutuhkan di era serba digital ini, tak terkecuali bagi warga pedesaan.
“Apalagi kan sekarang ini kita menghadapi era yang disebut revolusi industri 4.0 di mana semua hal sangat serba digital,” kata wagub seraya berjanji akan berkordinasi dengan pihak-pihak terkait menyangkut bagaimana kemudian di daerah pedesaan hambatan jaringan internet bias diatasi.
Usai beraudiensi dengan para siswa, berikutnya warga yang mengetahui kedatangan wagub pun mulai berdatangan. Tak terkecuali dari unsur pemuda dan pemerintahan desa setempat. (DIK/AZM)
Discussion about this post