Atau akses melalui https://epaper.banpos.co/
MBG Lebak Dimulai Akhir 2025
Gubernur Banten, Andra Soni, mengatakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Lebak dimulai akhir tahun 2025 untuk sasaran pelajar sekolah, ibu hamil, dan ibu menyusui.
“Kami berharap masyarakat bersabar dan pasti program prioritas Presiden Prabowo Subianto diluncurkan di Lebak,” kata Andra Soni saat mengunjungi kantor Sekretariat Pemkab Lebak, Kamis (6/3).
Pihaknya menjamin bahwa program Makan Bergizi Gratis tidak akan membebani anggaran pemerintah kabupaten maupun provinsi, sesuai arahan langsung dari Presiden Prabowo.
Program Makan Bergizi Gratis di Lebak akan menyasar seluruh siswa dari jenjang TK, SD, SMP, hingga SMA, serta ibu hamil dan menyusui.
E-Paper BANPOS Terbaru
Akses gratis e-Paper Banten Pos dengan mengunduh aplikasi BANPOS Digital (Android) https://bit.ly/BanposDigital
Atau akses melalui https://epaper.banpos.co/
Regan Beri Bantuan Keluarga Tak Mampu
Sosok ayah dari empat anak, Rohedi (48), kondisinya terlihat memprihatinkan. Dengan keadaan fisik sakit stroke, ia tak mampu menafkahi istri dan keempat anaknya yang masih memerlukan banyak biaya.
Rohedi dan keluarga tinggal di Kampung Karang, Desa Jagaraksa Kecamatan Muncang. Ia tinggal menempati gubuk reot berpagar bilik bambu nyaris roboh, sangat mengkhawatirkan jika terkena terpaan angin kencang.
Apalagi saat musim penghujan tiba, atap rumah di sejumlah titik mengalami kebocoran parah hingga hampir tidak ada tempat berteduh. Setiap hari, asupan makan mereka hanya mengandalkan dari istri yang bekerja serabutan di tempat tetangga.
Keadaan ini memicu salah satu anggota legislatif Lebak turun tangan untuk turut membantu. Berawal dari laporan rekannya, Anggota Fraksi PPP, Regen Abdul Aris, turun tangan untuk memberikan bantuan terhadap Rohedi sekeluarga.
Akses gratis e-Paper Banten Pos dengan mengunduh aplikasi BANPOS Digital (Android) https://bit.ly/BanposDigital
Atau akses melalui https://epaper.banpos.co/
Ditinjau Gibran, Target Penyelesaian Tol Serpan Diundur
Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, meninjau progres pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang (Serpan) Seksi 2 di Kampung Gambiran, Desa Muara Dua, Kecamatan Cikulur, Kamis (6/3).
Tol yang membentang sepanjang 83 kilometer ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Banten. Pembangunan infrastruktur ini menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam mempercepat akses antarwilayah di provinsi tersebut.
Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Diana Kusumastuti, mengatakan bahwa pembangunan Tol Serpan Seksi 2 terus menunjukkan progres positif.
Menurutnya, tiga paket pengerjaan proyek tersebut hampir rampung. Namun, target penyelesaian pembangunan tersebut terlambat dari target awal yang diharapkan selesai di awal tahun 2026, harus mundur menjadi akhir 2026.
Akses gratis e-Paper Banten Pos dengan mengunduh aplikasi BANPOS Digital (Android) https://bit.ly/BanposDigital