Menurut Robinsar, Kali Grobogan memang mengalami pendangkalan kali yang cukup parah.
“Lokasinya memang perlu segera dinormalisasi,” katanya.
Untuk diketahui, Kali Grobogan yang dibersihkan dan dikeruk itu merupakan titik ketiga yang telah dinormalisasi oleh Robinsar.
Sebelumnya, Robinsar telah menormalisasi kali di dua titik wilayah Kelurahan Kotasari, Kecamatan Grogol.
“Di Kecamatan Grogol, tepatnya di Kelurahan Kotasari, saya juga menormalisasi kali di dua titik yang mengalami pendangkalan,” terangnya.
Robinsar pun mengaku bahwa dirinya memiliki komitmen untuk menangani bencana banjir setelah dirinya terpilih.
Tidak hanya di wilayah Lingkungan Kadipaten, namun penanganan banjir akan dia lakukan di seluruh wilayah Kota Cilegon.
“Insya Allah, saya akan fokus supaya masyarakatnya bisa aman dan terbebas dari banjir,” tandasnya. (LUK)
Discussion about this post