“Momen peluncuran jingle dan maskot ini menjadi wadah konsolidasi masyarakat Kota Cilegon untuk bersama-sama berkomitmen membangun kesadaran pilkada yang bersih dan jujur,” papar Patchurohman.
Selanjutnya ia berharap pada Pilkada 2024 partisipasi pemilih di Kota Cilegon tetap menjadi yang tertinggi di Provinsi Banten sebagaimana yang terjadi pada Pilkada 2020, serta Pileg dan Pilpres 2024.
“Ayo pertahankan prestasi kita dengan menyumbangkan partisipasi tertinggi se-Provinsi Banten. Bahkan partisipasi kita di atas rata-rata nasional. Kami juga berharap doa dan dukungan masyarakat supaya Pilkada Kota Cilegon 27 November 2024 berjalan aman tertib dan damai,” tutur Patchurohman.
Untuk diketahui, partisipasi pemilih pada Pilkada Kota Cilegon 2020 mencapai 74 persen. Sedangkan pada Pilpres 2024 mencapai 89,10 persen dan Pileg DPR RI mencapai 88,50 persen. (ADV)
Discussion about this post