Menanggapi inisiatif yang dilakukan Nippon Paint melalui pengecatan masjid, Pengurus Masjid Al-Ikhlas yang terletak di Jl. Nasional III, Mahendra, Kecamatan Cibaliung, Kabupaten Pandeglang, Ucan mengungkapkan rasa terimakasihnya atas bantuan pengecatan secara gratis ini. Sehingga dalam momen Hari Raya Idul Adha dapat merasakan nuansa yang berbeda.
“Kami sangat senang dan berterima kasih atas bantuan pengecatan masjid kami secara gratis dari Nippon Paint. Terlebih lagi kali ini bertepatan dengan momen Hari Raya Idul Adha, sehingga jamaah dapat langsung merasakan nuansa yang berbeda di mana masjid kami saat ini menjadi semakin bersih, dan tentunya dapat membawa kenyamanan bagi jamaah kami,” ungkapnya.
Secara aktif dan konsisten, Nippon Paint senantiasa berkomitmen untuk melakukan program CSR pengecatan masjid dan musala di berbagai wilayah di Indonesia. Sejak tahun 2022 Nippon Paint sudah melakukan hal tersebut dan hingga kini total yang mendapatkan fasilitas pengecatan yaitu berjumlah 589 masjid dan musala. (MUF)
Discussion about this post