SERANG, BANPOS – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Ikatan Alumni (IKA) Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) Untirta kembali menggelar Musyawarah Besar (Mubes) pemilihan ketua IKA PBI Untirta periode 2023-2027.
Dalam kegiatan tersebut, terdapat dua calon kandidat ketua yakni Saefullah dan Wahyu Gunawan. Adapun pemilihan tersebut yakni dilakukan secara langsung oleh peserta mubes, yang merupakan perwakilan dari setiap angkatan.
Hasil dari persaingan calon ketua dimenangkan oleh Wahyu Gunawan, alumni PBI FKIP Untirta angkatan 2010, yang terpilih sebagai ketua IKA PBI FKIP Untirta.
Wahyu Gunawan mendapatkan suara terbanyak dari alumni yang hadir pada kegian mubes yang dilaksanakan di Ruang Aspirasi DPRD Kota Serang, pada hari Minggu (3/9).
Sebagai ketua terpilih, Wahyu Gunawan mengucapkan banyak terima kasih kepada para alumni yang hadir dan senantiasa mendukung dirinya,. Ke depan, ia akan menjalankan amanah sebagai Ketua IKA PBI FKIP Untirta 2023-2027 dengan sebaik mungkin dan penuh tanggung jawab.
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh alumni yang hadir dan bersedia memilih saya. Ini bukan soal menang dan kalah, tetapi siapa yang mampu bertahan untuk membesarkan rumah. Kemenangan ini merupakan kemenangan semua,” ungkap Wahyu.
Selanjutnya Wahyu mengatakan bahwa dirinya optimistis dapat menyusun kegiatan-kegiatan yang menarik, sehingga para alumni dapat berkumpul lebih banyak dan lebih meriah lagi ke depannya.
“Beberapa masukan dari para senior saya sambut baik dan insyaAllah saya akan melakukan kegiatan yang menarik demi para almuni dapat berkumpul dan bercengkrama lebih erat lagi, serta semoga saya bisa membawa IKA PBI Untirta lebih baik lagi,” katanya.
Di tempat yang sama Ketua Tim Pemenangan Wahyu Gunawan, M. Syahril Romdhon, menyatakan bahwa terpilihnya Wahyu Gunawan sebagai Ketua IKA PBI Untirta, merupakan Kemenangan alumni PBI FKIP Untirta.
“Alhamdulillah Mubes ini sudah mampu melahirkan generasi pemimpin untuk kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni selanjutnya, semoga PBI semakin jaya,” tandasnya. (ZIK/DZH)
Discussion about this post