CILEGON, BANPOS – Pemerintah Kota Cilegon dibawah kepemimpinan Wali Kota Helldy Agustian terus berkomitmen untuk memberikan dukungan dan semangat dalam pengembangan para guru.
Hal itu terungkap pada acara Pembukaan Ujian Pengetahuan Pendidikan Profesi Guru dalam Jabatan Batch 3 dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanudin (SMH) Banten di Aula Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cilegon, Kamis 24 Agustus 2023.
“Pemerintah Kota Cilegon akan terus men-support kepada para peserta yang akan melangsungkan ujian. Kami juga akan terus mendukung proses pengembangan para guru – guru di Kota Cilegon,” kata Wali Kota Cilegon Helldy Agustian sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon, Kamis 24 Agustus 2023.
Menurut Helldy, sejumlah program Pemerintah Kota Cilegon terus digulirkan dalam rangka memberikan dukungan terhadap proses pendidikan dan pengembangan kompetensi bagi para guru di Kota Cilegon.
“Kami sudah menaikkan honor bagi guru – guru honorer. Bukan hanya itu, hibah kepada Kemenag (Kementerian Agama) juga sudah kita naikan, sehingga saya harap semua guru, baik dari lingkup Kemenag ataupun Pemda (Pemerintah Daerah) bisa merasakan, semua kami berikan untuk kesejahteraan masyarakat Cilegon,” tandas Helldy yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon dihadapan para guru peserta ujian.
Pada momen tersebut, Helldy secara pribadi memberikan dukungan serta motivasi kepada para peserta ujian. Ia secara tegas mengingatkan tentang pentingnya semangat juang dan ketekunan dalam menghadapi tantangan ujian yang ada.
“Tetap berjuang dan pertahankan semangat untuk meraih kesuksesan dalam ujian ini,” ucap Helldy.
Helldy menegaskan bahwa ketidaklulusan bukanlah akhir dari segalanya. Ia meyakini bahwa setiap peserta memiliki potensi luar biasa, dan kegagalan dalam satu ujian tidak mewakili terhadap kemampuan seseorang. “Jangan berhenti mencoba jika menghadapi kegagalan atau tidak lulus dalam ujian nanti, karena kesuksesan itu memerlukan usaha dan ketekunan yang tak kenal lelah,” papar Helldy.
Discussion about this post