Setiyo juga menyampaikan komitmennya untuk menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam mengembangkan sumber daya manusia bagi insan gerakan koperasi Kota Cilegon.
Setiyo juga meminta dukungan pemerintah untuk mengembangkan SDM melalui pendidikan koperasi. Ini penting agar manajemen perkoperasian menjadi lebih baik dan semakin profesional. “Pendidikan ini penting untuk membangun pemahaman mengenai pengelolaan koperasi. Nanti biayanya ditanggung gerakan koperasi,” paparnya.
Tidak lupa Setiyo juga mengucapkan selamat kepada Walikota Helldy yang mendapatkan penghargaan sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Madya di Padang, Sumatera Barat.
Turut hadir dalam acara tersebut, Asisten Daerah (Asda) 1 Tatang Muftadi, Plh Asda 2 Ahmad Aziz Setia Ade Putra, Kadis Koperasi dan UKM Didin S Maulana, serta ketua koperasi se-Kota Cilegon.(LUK/PBN)
Discussion about this post