CILEGON, BANPOS – Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) melalui Indonesia City Expo (ICE) di Kota Makassar dimanfaatkan oleh Pemerintah Kota Cilegon untuk mempromosikan budaya dan produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). ICE merupakan kegiatan pameran dan bazar pada event tersebut.
Untuk produk UMKM yang dipamerkan merupakan binaan Dinas Perdagangan (Disperdindag) serta Dinas Koperasi dan UMKM pada Pemkot Cilegon. Event ICE ini diselenggarakan selama dua hari mulai dari Rabu hingga Sabtu, 12- Juli. Pada stand pameran ICE itu dipajang berbagai produk makanan dan non makanan karya UMKM Cilegon.
“Stand pameran Pemkot Cilegon di ICE Rakernas Apeksi ini akan efektif di buka hingga Sabtu (15/7). Ini merupakan bagian dari upaya promosi terhadap hasil karya UMKM Kota Cilegon, baik berupa produk makanan maupun non makanan seperti batik, golok, cangkul dan lain-lain,” ujar Walikota Cilegon Helldy Agustian didampingi Kepala Disperindag Kota Cilegon Syafrudin, Rabu 12 Juli 2023 lalu.
Helldy Agustian yang juga politisi Partai Gerindar Cilegon mengatakan, sejak dibukanya stand pameran pada ICE Rakernas Apeksi, banyak pengunjung yang datang cukup ramai.
“Alhamdulillah sejak dibuka pagi tadi pengunjungnya cukup ramai. Kami berharap, melalui pameran ini masyarakat luas tidak hanya mengenal Kota Cilegon sebagai kota industri, tapi juga sebagai kota yang memiliki nilai budaya dan produk UMKM yang sangat kompetitif,” ungkap Helldy.
Suami dari Hany Seviatry ini menyatakan komitmennya untuk terus berupaya untuk membawa UMKM maju dan berkembang melalui berbagai program yang sudah dilaksanakan Pemkot Cilegon. Sejumlah program tersebut di antaranya, pinjaman tanpa bunga hingga program pemasaran di berbagai event Nasional dan Internasional.
“Kita berharap UMKM terus bangkit dan berkembang. Kami akan terus berupaya membawa dan memasarkan produk UMKM diberbagai kegiatan seperti ke Paris, PRJ (Pekan Raya Jakarta) dan hari ini (Event ICE Rakernas Apeksi -red) di Makassar,” ucap Helldy.
Discussion about this post