Namun demikian, kekuatan Australia tidak bisa dianggap remeh. Sebab, mereka akan dipimpin seorang kapten yang memiliki pengalaman di kancah Eropa. Yaitu Matt Ryan, yang kini bermain untuk Copenhagen.
Tapi memang, skuad asuhan Graham Arnold tidak bisa dibandingkan dengan generasi emas pendahulu mereka. Seperti saat masih ada Fran Karacic (Brescia) dan Ajdin Hrustic (Hellas Verona) yang bermain di Liga Italia.
Adapun itu, Australia tidak menjalani uji coba sama sekali pada awal November ini. Satu-satunya lawan terakhir The Socceroos adalah Selandia Baru, tim asal OFC, yang bukan kelas Prancis.
Namun, dengan badai cedera yang menimpa Les Bleus, tim tersebut kehilangan bintang di lini belakang, tengah, hingga depan, ada harapan kecil untuk Australia.
Laga Prancis melawan Australia nanti ibarat deja vu Piala Dunia 2018. Empat tahun lalu, dua tim ini juga berada satu grup di Rusia.
Waktu itu, mereka juga bertemu pada laga pertama, Prancis menang 2-1 atas Australia.(RM.ID)
Discussion about this post