Walikota Cilegon, Helldy Agustian dalam sambutannya menghimbau kepada masyarakat untuk saling bahu membahu dan berpegang teguh nilai – nilai toleransi serta bhineka tunggal ika.
“Tantangan yang kita hadapi tidaklah mudah, pulih lebih cepat bangkit lebih kuat yang menjadi semboyan kemerdekaan pada tahun ini hanya bisa diraih dengan sikap terbuka dan siap berubah untuk menghadapi dunia yang penuh distruksi hal ini hanya bisa dicapai jika kita semua bahu membahu dan saling bergandengan tangan untuk menghadapi tujuan dimana kita harus tangguh dalam hadapi pandemi dan berbagai ujian yang akan datang serta kita harus tumbuh untuk menggapai cita – cita bangsa, ” imbuhnya.
“Mari kita berpegang teguh nilai – nilai toleransi, bhineka tunggal ika, gotong royong dan pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, kita lewati ujian pandemi dan ujian – ujian lain setelah ini dengan usaha yang teguh disertai doa dan harapan yang tulus serta kita jaga kesehatan, disiplinkan diri dalam menjaga protokol kesehatan serta saling menjaga dan saling membantu,” sambungnya.
Helldy berharap HUT RI ke-77 ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk membangun persatuan dengan meningkatkan persaudaraan serta kepedulian dalam menghadapi tantangan.
“Mari kita jadikan momentum hari kemerdekaan ini untuk menggerakkan persatuan kita dalam mengatasi semua tantangan, menggerakkan rasa kepedulian kita untuk saling berbagi sekaligus memperkokoh persaudaraan dan gotong royong kita bersama serta menumbuhkan daya juang kita dalam mengatasi setiap kesulitan dan tantangan yang kita hadapi,” pungkasnya. (LUK/RUL )
Discussion about this post