“Upaya yang sudah dan akan terus kami lakukan yakni mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga kepada masyarakat khususnya generasi muda. Hal ini menurut kami positif dan bisa menumbuhkembangkan kecintaan terdahap NKRI. Hal yang paling sederhana yang kami lakukan, di setiap event olahraga, kami selalu memasukan nuansa merah putih baik dalam pakaian olahraga ataupun spanduk-spanduk yang kita sebar,” tambah Deni.
Di sisi lain, Deni juga mengapresiasi kinerja dari TNI Polri yang sudah bekerja keras dalam menangkal merebaknya faham radikalisme di Provinsi Banten dan Kota Serang. Namun demikian, Deni juga meminta dukungan kepada masyarakat luas, agar turut serta membantu TNI Polri menangkal faham radikalisme.
“Pihak kepolisian dan TNI sudah maksimal menangkal radikalisme, tinggal adanya dukungan dari masyarakat kepada TNI Polri,” tukasnya.
Terakhir, Deni menghimbau kepada seluruh warga di Kota Serang dan Provinsi Banten, agar bisa sama-sama bertanggungjawab dan bekerja keras untuk menjaga keutuhan NKRI dan membasmi semakin merebaknya faham radikalisme. (AZM)