“Bagi saya, dunia balap tak bisa lepas dari kehidupan saya. Jika saya sudah berada di dalam mobil dan sirkuit balap, itulah jati diri saya,” terang Beatrice.
Wanita lulusan SMAN 1 Kota Serang ini menambahkan, jika kebiasaannya yang suka memacu andrenalin tersebut sangat berbeda dari kebiasaan teman-teman (perempuan, red) yang lain, yang lebih suka berdandan, feminim dan sebagainya, namun tidak baginya. “Tidak tau kenapa, saya lebih senang tidak berdandan. Dan banyak yang bilang, saya tomboy,” ungkapnya.
Adapun perubahan yang ia rasakan saat ini dalam mengedaraain kendaraan, bahwa dirinya kini sudah tidak lagi suka kebut-kebutan dijalan kecuali di sirkuit. “Sangat bersyukur, hobi saya yang dulu suka ngebut di jalan kalau bawa mobil, kini dapat tersalurkan di sirkuit,” katanya.
Saat disinggung soal adakah rasa kecangungan pada dirinya, terlebih dunia balap diindentik dengan laki-laki, dirinya menuturkan hanya awalnya saja. Setelah ia tunjukan keseriusan dan prestasi yang diraih selama balapan, kini ia merasakan kenyamanan dalam dirinya.
“Rasa cangung awal-awal pasti ada. Apalagi saat saya masuk dalam Banten Racing Team, dimana saya hanya saya satu-satunya perempuan yang terjun di balapan drag. Namun, saat ini sudah terbiasa,” sautnya.
“Adapun kalau lagi gak balap, saya biasanya bantu mama papa di Bengkel. Meski bukan sebagai mekanik, hanya untuk urusan manajemen bengkel, namun sedikit-sedikit saya mendapat ilmu soal mesin dan lainnya dari mekanik ataupun papa,” tambahnya.
DIDUKUNG KELUARGA
Bagi Beatrice, dukungan dari keluarga sangat memberikan semangat bagi dirinya setiap mengikuti ajang balap. Sebab tanpa adanya dukungan dari keluarga, dirinya mungkin tidak bisa seperti saat ini.
“Saya sangat bersyukur memiliki keluarga (mama papa) yang sangat support atas karir balap saya. Setiap akan balapan, mama papa selalu menyempatkan diri hadir untuk memberikan semangat, doa yang terbaik untuk saya. Hal itulah yang membuat semangat saya menggebu-gebu,” katanya.
Sementara itu, sang ayah yang bernama Sius mengatakan, jika pilihan Beatrice yang memilih dunia balap sangatlah bagus. Bahkan, dirinya akan memberikan dukungan 100 persen kepada anaknya tersebut.
Discussion about this post