terus menjauh dari kejaran Liverpool untuk meraih gelar Liga Inggris musim ini. Chelsea masih berusaha mengejar tiket Liga Champions.
The City menjauh usai menang telak 5-1 saat bertandang ke Wolverhampton Wanderers dalam laga tunda pekan ke-33 Liga Premier Inggris di Molineaux Stadium, Kamis (12/5) dini hari WIB.
Empat gol diborong Kevin De Bruyne, dengan sisanya dicetak oleh Raheem Sterling. Sedangkan Wolves sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol Leander Dendoncker, demikian catatan laman resmi Liga Premier Inggris.
Hasil ini membuat City kukuh di puncak klasemen Liga Inggris dengan 89 poin dari 36 pertandingan. Tim asuhan Pep Guardiola itu unggul tiga poin dari Liverpool dengan dua laga tersisa.
Jika The City menang di dua laga sisa, The City dipastikan mengunci gelar musim ini.
Sementara itu Wolves berada di peringkat delapan dengan perolehan 50 poin dari 36 pertandingan.
Laga lain, Chelsea tanpa kesulitan dalam menekuk Leeds United tiga gol tanpa balas dalam lanjutan pekan ke-33 Liga Inggris di Elland Road.
Tiga gol The Blues masing-masing dicetak oleh Mason Mount, Christian Pulisic dan Romelu Lukaku.
Kemenangan membuat Chelsea kini berada di peringkat tiga klasemen dengan mengoleksi 70 poin dari 36 laga, sementara menjauh dari Arsenal. Sementara itu, kekalahan membuat Leeds masuk zona degradasi, yakni ke peringkat 18 dengan 34 poin dari 36 laga.
Chelsea masih bersaing dengan Arsenal mengincar tiket Liga Champions. Namun Si Biru berpeluang besar lolos karena berselisih 4 poin dengan Arsenal. [IPL/RM.id]
Discussion about this post