KABAR bahagia datang dari Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman dan Presiden Jokowi. Bila tidak ada halangan, 2 bulan lagi, keduanya akan memiliki hubungan sebagai ipar. Karena Anwar akan menikah dengan adik kandung Jokowi, Idayati. Kabar ini bikin kaget dan membuat Ketua MK langsung jadi trending topic di Twitter.
Rencana pernikahan Ketua MK dan adik Jokowi itu, awalnya dibeberkan putra Jokowi, Gibran Rakabuming. Wali Kota Solo itu mengungkapkan, Anwar sudah melakukan lamaran resmi kepada Ida, 12 Maret 2024. Lamaran itu diterima langsung oleh Jokowi sebagai perwakilan keluarga yang saat itu memang sedang melakukan kunjungan kerja di Solo.
“Iya (tanggal 12 Maret sudah lamaran),” kata Gibran, saat dijumpai di Balai Kota Solo, kemarin.
Namun, dalam momen bersejarah itu, Gibran sebagai keponakan dan juga tuan rumah, tidak bisa hadir karena sedang terpapar Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri.
“Itu kan saya masih lemas,” ujarnya.
Ida, selaku calon pengantin membenarkan kabar tersebut. Kata Ida, pernikahan dirinya dengan Anwar akan digelar 26 Mei mendatang, di Solo. Di hari yang sama juga akan digelar resepsi.
Saat disinggung, awal mula perkenalannya dengan Usman, Ida mengaku mengenalnya lewat perantara. “Bulan Oktober dikenalin teman,” ungkap Ida
Ida yang kini berstatus janda, tentu saja senang akan segera memiliki pendamping hidup yang baru. Selama ini, perempuan berusia 55 tahun itu, mengaku hanya menjalani kehidupan sehari-hari sebagai ibu rumah tangga. “Tentu senang. Doakan ya,” ujar Ida.
Untuk diketahui, Jokowi memiliki tiga adik perempuan, Iit Sriyantini, Titik Relawati dan Idayati. Idayati menjanda sejak suami pertamanya, Hari Mulyono, meninggal pada tahun 2018.
Sedangkan Anwar Usman saat ini juga berstatus duda. Istrinya, Suhada Ahmad Sidik, meninggal dunia pada Februari 2021 lalu. Suhada merupakan seorang bidan yang pernah bertugas di RS Wijaya Kusuma, Lumajang, dan RS Budhi Jaya Utama, Depok.
Setelah kabar rencana pernikahannya dengan adik Jokowi tersiar, nama Ketua MK langsung menjadi trending topic di Twitter. Ada yang senang dengan kabar pernikahan itu, tapi ada juga yang malah berprasangka macam-macam dan kaitkan dengan urusan politik.
Discussion about this post