Lalu, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) yang diketuai oleh Maya Susanti dengan jumlah undangan 8 orang, dan Binjai Kota Bersama yang diketuai oleh Iqbal Iskandar dengan jumlah undangan 9 orang.
Adapun beberapa produk yang ditampilkan dalam kegiatan Binjai Kriya Show adalah Dayen Brand yang berupa batik serta pashmina karya Dian Syahfitri. Lalu dilanjutkan dengan produk Borna yang berupa sling bag, clutch bag, dan waist bag hasil daur ulang kayu karya Muhammad Akhyar Al Fachri.
Serta produk Gemaysyabel berupa kebaya karya Tutut Wijayanti. Adanya kegiatan fashion show ini selain karena viralnya topik terkait Paris Fashion Week di kalangan millennial, juga sebagai wujud dukungan Teman Sandi untuk UMKM. Mendukung wirausaha muda, adalah salah satu bentuk kepedulian Teman Sandi terhadap kalangan milenial. [DNU/RM.ID]